Parapuan.co - Kawan Puan, tahukah kamu bahwa grapeseed oil tidak hanya bermanfaat untuk kecantikan kulit, tetapi juga untuk rambut?
Dari sekian banyaknya jenis produk perawatan rambut dari minyak alami, grapeseed oil merupakan salah satu yang harus kamu coba.
Sebab, minyak alami dari biji buah anggur ini ternyata memiliki banyak sekali manfaat untuk rambut, Kawan Puan.
Grapeseed oil merupakan minyak yang mengandung asam lemak dan antioksidan polifenol, yakni bahan yang sangat baik untuk kesehatan rambut.
Melansir Mind Body Green, berikut ini rincian manfaat grapeseed oil untuk rambut yang perlu kamu ketahui.
Baca Juga: Ini 5 Kandungan Skincare yang Aman untuk Ibu Hamil, Apa Saja?
1. Berfungsi sebagai antioksidan
Kandungan antioksidan yang ada di dalam minyak ini dapat menjaga kesehatan rambut dari dalam lho, Kawan Puan.
Sama seperti kulit di tubuh, kulit kepala dan rambut juga membutuhkan antioksidan.
Antioksidan sendiri berfungsi untuk menetralkan dan menghentikan radikal bebas, sehingga dapat melindungi rambut dari berbagai masalah, seperti rambut rontok.
2. Mengunci kelembapan di kulit kepala
Minyak merupakan agen yang membantu menjaga kelembapan kulit. Menggunakan grapeseed oil pada rambut dapat membantu mengunci kelembapan di kulit kepala.
Selain itu, minyak ini juga bisa memberikan kekuatan pada rambut agar tidak mudah rontok.
Jika Kawan Puan mencari produk perawatan rambut yang sederhana, tetapi memiliki banyak manfaat, maka grapeseed oil bisa kamu jadikan solusi.
3. Lebih ringan dari jenis minyak lainnya
Apapun jenis rambut yang kamu miliki, mulai dari lurus, keriting, hingga bergelombang, menggunakan minyak di rambut terkadang terasa berat dan membuat tidak nyaman.
Nah, berbeda dengan jenis minyak lainnya, grapeseed oil tidak akan menimbulkan rasa greasy dan tidak nyaman pada rambut serta kulit kepala.
4. Membuat rambut tampak berkilau
Kawan Puan ingin memiliki rambut sehat yang berkilau? Rutinlah memakai grapeseed oil pada rambut untuk mendapatkannya.
Sebab, minyak dapat memberikan lapisan pada rambut, sehingga dapat memantulkan cahaya dan rambut pun tampak berkilau.
Baca Juga: Waspada, Ini Bahaya Pakai Makeup yang Sudah Kedaluwarsa
Untuk merasakan manfaat grapeseed oil yang satu ini, Kawan Puan bisa mengoleskan beberapa tetes grapeseed oil sebelum menata rambut.
5. Mengatasi ketombe
Ketombe merupakan kondisi yang bisa dialami siapapun dan sulit untuk diatasi.
Menggunakan grapeseed oil di rambut bisa membantu mengatasi masalah ketombe dengan merontokkan ketombe itu sendiri dan menghilangkannya dari kulit kepala.
6. Membantu pertumbuhan rambut
Saat memakai produk perawatan rambut di kulit kepala, penting bagi kamu untuk memastikan bahwa produk tersebut dapat dengan mudah dibilas dan tidak akan menyebabkan penumpukan.
Penumpukan produk perawatan di kulit kepala bisa menyebabkan tersumbatnya folikel rambut yang menghambat pertumbuhan rambut.
Berbeda dengan minyak lainnya, grapeseed oil sangat mudah untuk diserap oleh kulit kepala, jadi sangat cocok digunakan untuk memijat kepala.
Memijat kulit kepala dengan grapeseed oil tidak hanya bisa membantu pertumbuhan rambut, tetapi juga membantu memperlancar peredaran darah.
7. Memberikan kelembutan pada rambut
Setiap perempuan tentu menginginkan rambut yang lembut dan mudah diatur, kan?
Baca Juga: Serum Retinol Jadi Skincare Viral di TikTok, 5 Kesalahan Penggunaannya
Apabila Kawan Puan kerap mengalami masalah rambut kasar, kamu bisa mencoba grapeseed oil, nih.
Antioksidan pada grapeseed oil ternyata juga bisa membantu rambut agar lembut dan halus, sehingga lebih mudah untuk diatur.
Kawan Puan, kini kamu tak lagi perlu menggunakan berbagai produk perawatan rambut yang berbeda-beda.
Hanya dengan satu bahan saja, yakni grapeseed oil, kamu sudah bisa merasakan berbagai manfaat untuk mendapatkan rambut impian. (*)