Hal tersebut disampaikan dalam membawa tagline-nya "cakep terjangkau #DermaExpressaja".
Baca Juga: Seberapa Sering Perlu Eksfoliasi Wajah dan Tubuh? ini Kata Ahlinya
Tak hanya itu, Derma Express pun dikenal dengan treatment facial yang bernama Jeju White Peel.
Treatment ini bertujuan untuk menyerap kotoran pada wajah, mengangkat sel kulit mati, mengecilkan pori pori, menjaga elastisitas kulit, serta mencerahkan kulit.
Selain itu, treatment ini rupanya tidak menimbulkan rasa sakit dan cocok untuk semua jenis kulit.
Selain cabang di Jakarta Timur dan Barat, Derma Express kini sudah hadir di Gading Serpong, Tangerang dan Semarang, Jawa Tengah.
3. Erha Clinic
Erha Clinic memposisikan diri sebagai klinik perawatan kulit yang memiliki dua solusi perawatan.
Solusi tersebut antara lain fokus pada kebutuhan yang spesifik untuk masing-masing pelanggan dan menyediakan produk perawatan yang dijual bebas tanpa resep dokter.
Selain layanan di klinik yang sangat lengkap dan dijalankan oleh para ahli yang berpengalaman, range produk Erha Clinic yang dijual bebas juga sangat banyak.
Alhasil, bagi Kawan Puan yang belum ada waktu bertemu dokter atau baru mau coba produk Erha, bisa dilayani juga oleh Erha.
4. Zap Clinic
Menyediakan perawatan kecantikan berbasis laser dengan teknologi terbaik dunia, Zap dikenal sebagai klinik yang menyediakan perawatan hair removal dan kecantikan berbasis laser.
Bukan hanya perawatan dengan keamanan terbaik, jika Kawan Puan melakukan treatment di klinik kecantikan ini, maka akan ditangani langsung oleh dokter.
Bahkan kini Zap menghadirkan ZAP HEALTH yang berfokus kepada pelayanan kesehatan untuk meningkatkan imunitas tubuh dan vaksinasi dewasa dan juga imunisasi bagi anak 0 - 18 tahun.
Hingga kini jumlah outlet Zap yang telah tersebar hampir di seluruh wilayah dengan total 50 cabang, hal ini telah membawa Zap menjadi klinik khusus wanita terbesar di Indonesia.
5. Natasha Skin Care
Natasha adalah pusat perawatan wajah dan juga klinik kecantikan kulit yang mengusung slogan "Nature Meets Technology".
Kawan Puand dapat melihat bahwa Natasha mencoba mengkombinasikan bahan-bahan kosmetik alami alias herbal dengan teknologi tinggi untuk dapatkan perawatan maksimal.
Tidak hanya teknologi canggih, Natasha pun dibantu tenaga profesional dalam eksekusinya.
Bagi klinik kecantikan ini, setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda untuk kulitnya. Maka itu, Natasha mengkategorikan perawatannya menjadi tiga kategori yaitu Teen, Men, dan Women.
Nah, itu tadi 5 rekomendasi klinik kecantikan yang bisa Kawan Puan datangi untuk melakukan perawatan wajah. Mana yang buatmu tertarik? (*)