Parapuan.co - Prilly Latuconsina mengaku tidak khawatir dirinya belum bertemu jodoh sampai dengan saat ini nih, Kawan Puan.
Mantan koki cilik itu mengatakan bahwa dirinya hanya akan fokus pada hal yang saat ini ia punya, yakni karier dan bisnis.
Selagi belum bertemu jodohnya, Prilly akan melebarkan kariernya serta menambah lagi bisnis-bisnis barunya, lho!
Ia pun tak ingin buru-buru menikah untuk saat ini, Kawan Puan.
Baca Juga: Menikah Bukan Solusi, Prilly Latuconsina Ingin jadi Perempuan Mandiri
Prilly mengakui bahwa dirinya sangat santai menjalani kehidupan, meski belum ada tanda-tanda jodoh segera datang.
"Enggak ada tanda-tandanya jodoh datang. Aku juga lagi santai banget, lagi ingin fokus karier," ujar Prilly dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Senin (18/10/2021) via Kompas.com.
Aktris yang baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-25 ini mengatakan kalau tidak ambil pusing urusan jodoh.
Ia santai menikmati kehidupan dan kesendiriannya untuk sekarang ini.
"Lagi enjoy hidup sendiri. Jadi masih menikmati hari-hariku sendiri," kata Prilly.
Perempuan yang menjadi Duta Festival Film Indonesia (FFI) 2021 ini juga mengaku untuk tahun ini fokusnya adalah karier dan bisnis.
"Tahun ini fokusnya karier dan bisnis sih," lanjut Prilly.
Bahkan, pemeran utama film Danur ini pun sedikit membocorkan rencananya untuk membuka bisnis baru.
Prilly pun akan menyelesaikan beberapa kontrak pekerjaan ke depannya.
"Karena aku akan launching beberapa bisnis yang baru, dan ada juga beberapa proyek film dan series yang aku selesaikan, lagu juga, jadi ya fokusnya ke situ," jelas Prilly.
Baca Juga: Ulang Tahun, Prilly Latuconsina Dapat Ucapan Spesial di Billboard
Ditanya soal target menikah, Prilly mengakui kalau dirinya punya target usia kapan dirinya akan menikah.
Ia ingin menikah saat usianya 30 tahun dan paling lambat 33 tahun.
"Target 30 tahun kalau sudah ketemu jodohnya. Kalau belum ya, semoga dapat 33 lah," pungkas Prilly.
Perihal usia menikah ini, Prilly sudah mempertimbangkan dari sisi medis juga lho, Kawan Puan.
Ia sudah mempertimbangkan usia maksimal perempuan untuk menikah dan mengandung dari sisi medis.
"Soalnya aku juga perhatikan dari sisi medis. Perempuan itu batasnya 35 untuk kandungannya," kata Prilly mengutip dari Kompas.com.
"Jadi ya sudah, kalau enggak dapat ya 33. Kalau dapat alhamdulillah bisa 30, atau lebih cepat lagi 29," terangnya.
Perempuan yang punya bisnis kuliner dan perhiasan emas ini juga berbagi cerita bagaimana ia dalam menjalani hubungan.
Menurut Prilly, ia adalah tipe yang selalu serius saat menjalin hubungan romantis dengan laki-laki.
"Aku kalau punya hubungan tidak pernah tidak serius. Tapi kalau tidak berjalan lancar atau tidak jodoh berarti karena tidak cocok," ucap Prilly.
"Tapi aku enggak pernah ada niat untuk main-main dulu, deh. Karena itu hanya membuang-buang waktu," pungkas Prilly.
Baca Juga: The Real Lady Boss, Prilly Latuconsina Sidang Skripsi di Tengah Kesibukan Syuting
(*)