Parapuan.co - Rosé All Day Cosmetics resmi meluncurkan The Calming Series, yaitu tiga perawatan wajah dengan klaim aman bagi pemula.
Seperti namanya, The Calming Series memiliki fungsi untuk menenangkan kulit dan mengatasi skin barrier yang rusak.
Melalui kampanye #PressPause Rosé All Day berusaha memahami kebutuhan setiap perempuan di Indonesia kemudian mewujudkannya menjadi sebuah skincare.
"Makna #PressPause artinya kita mendengarkan setiap keluhan perempuan terutama di masa pandemi seperti kulit kering, maka lahirlah The Calming Series ini sebagai solusinya," ujar Tiffany Danielle, Chief Marketing Officer Rosé All Day Cosmetics.
Ini dia rangkaian produk The Calming Series dari Rosé All Day Cosmetics.
Baca Juga: Klinik Kecantikan Ini Tawarkan Beragam Perawatan Kulit Ekslusif
1. The Big Calm Serum
The Big Calm Serum dari Rosé All Day memiliki tekstur gel cenderung cair sehingga mudah menyerap di kulit.
Kandungan The Big Calm Serum pun cukup lengkap mulai dari latobacillus ferment, glyserin, nio-panthenol, trehalose, ekstrak chlorella vulgaris dan allantoin.
Dengan keenam kandungan tersebut Rosé All Day mengklaim The Big Calm Serum mampu menghidrasi, menenangkan serta melembapkan kulit.
Tertarik dengan semua kelebihan The Big Calm Serum keluaran Rosé All Day ini?
Cukup keluarkan uang sebesar Rp 145 ribu, kamu sudah bisa mendapatkan semua manfaat serum ini dengan berat 40 gram.
2. 24-Hour Hydro Surge Moisturizer
Kawan Puan yang sedang mencari moisturizer water based bisa banget nih melirik produk dari brand Rosé All Day.
Seperti namanya, 24-Hour Hydro Surge Moisturizer diklaim akan membantu melembapkan kulit kamu hingga 24 jam, lho.
Diperkaya niacinamide, hyaluronic acid dan glycerin yang membuat kulit tampak lebih lembab.
Untuk memberikan efek menenangkan kulit, 24-Hour Hydro Surge Moisturizer juga dilengkapi dengan ekstrak calendula, allantoin, serta adenosin.
Rosé All Day juga mengklaim moisturizer-nya dapat memperbaiki skin barrier yang rusak.
"Barrier kulit harus dijaga dengan cara menggunakan moisturizer yang lembut dan tidak merusak kulit," tutur Dr. Arini Widodo, Sp.KK dalam virtual press conference Rosé All Day, Kamis (21/10/2021).
Moisturizer water based multifungsi ini memiliki berat 48 gram dan ditawarkan dengan harga Rp 175.000.
Baca Juga: Brand Kecantikan Lokal Ini Ajak Perempuan menjadi Agen Perubahan
3. Electrolyte Sleeping Mask
The Calming Series juga menyertakan sleeping mask dalam produknya, yang diberi nama Electrolyte Sleeping Mask.
Kandungan electrolyte yang dipilih Rosé All Day adalah coconut water powder, sodium pca, dan sodium hyaluronate.
"Kita percaya coconot water memiliki banyak manfaat untuk kulit, itu sebabnya Rosé All Day menggandeng sodium pca serta sodium hyaluronate sebagai pelengkap di dalam produk ini," tutur Tiffany.
"Ketiga kandungan itu akan membantu menghidrasi kulit sehingga lembab, halus dan tidak kering," tambahnya.
Tak hanya electrolyte, Rosé All Day juga melengkapi sleeping mask-nya dengan dua kandungan lainnya yakni phytosqualane serta allantoin.
Kedua kandungan inilah yang akan memperbaiki skin barrier kamu saat tidur.
Dengan harga Rp 199 ribu, kamu sudah bisa merasakan manfaat air kelapa di dalam Electrolyte Sleeping Mask, lho.
Baca Juga: Tak Hanya Segar Diminum, Ternyata Air Kelapa Bisa Jadi Skincare
"Semua produk Rosé All Day aman untuk semua jenis kulit, tapi kamu juga bisa cek ingredients lengkapnya tertera di website," jelas Tiffany.
Sebelum resmi dipasarkan, The Calming Series juga sudah dipakai oleh beberapa perempuan salah satunya Ludovica Jessica, beauty influencer.
"Aku suka banget sama semua produk The Calming series, karena packaging-nya unik pakai pump jadi higienis," tutur Ludovica.
"Setiap step The Calming Series juga mudah diingat, jadi aku enggak akan bingung dan ini cocok banget buat pemula," tambah Ludovica.
Tertarik dengan ketiga produk dari Rosé All Day ini ?
Kawan Puan bisa membeliya di laman website Rosé All Day, dan e-commerce ya.(*)
Baca Juga: Selena Gomez Siap Luncurkan Rare Beauty hingga ke Asia, Indonesia Kapan?