Parapuan.co - Kawan Puan, aktris dan presenter Jessica Iskandar kini telah sah menjadi istri dari Vincent Verhaag.
Jessica Iskandar yang akrab disapa Jedar, menikah dengan Vincent Verhaag pada hari Jumat (22/10/2021) pukul 15.00 WIB.
Mengingat pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, pernikahan Jedar diadakan secara daring lewat siaran langsung di YouTube dan media sosial.
Upacara pernikahan Jedar dan Vincent pun berjalan dengan lancar dan khidmat dengan nuansa warna putih yang indah.
Baca Juga: Selamat! Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag Bakal Menikah Hari Ini
Banyak momen-momen mengharukan yang terjadi di upacara pernikahan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag.
Kebahagiaan Jedar dan Vincent dapat terasa lewat tangkapan momen-momen mengharukan di pernikahan mereka.
Melansir dari Grid.ID, berikut tangkapan momen-momen penting di rangkaian acara pernikahan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag.
1. Jedar menuju altar didampingi sang ayah
Momen berjalan menuju ke altar sembari digandeng oleh ayah merupakan impian banyak perempuan.
Momen bak dongeng ini dirasakan langsung oleh Jessica Iskandar di upacara pernikahannya.
Mengenakan gaun putih elegan, Jedar terlihat bahagia berjalan menuju altar tempat janji suci bersama Vincent Verhaag.
2. Tangis haru Vincent Verhaag saat melihat Jedar menuju altar
Vincent Verhaag terlihat menyeka air mata saat melihat pujaan hatinya, Jedar, berjalan menuju altar.
Mata Vincent pun berbinar-binar melihat keanggunan dan kecantikan Jessica Iskandar yang mengenakan gaun pernikahan.
Momen ini bak adegan film romantis yang berhasil membuat penonton ikut merasakan bahagianya.
3. Jedar dan Vincent berdiri berdampingan di hadapan pastor
Momen ini merupakan momen penting di mana Jedar dan Vincent mengucapkan janji suci sehidup semati.
Mereka berdua pun saling tersenyum menatap satu sama lain dengan penuh cinta.
Baca Juga: Intip Perjalanan Cinta Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag yang Menikah Hari Ini
Di hadapan seorang pastor, selaku pemimpin upacara pernikahan, Jedar dan Vincent mengungkapkan rasa cintanya satu sama lain.
4. El Barack membawa cincin pernikahan
El Barack, putra semata wayang dari Jessica Iskandar, punya tugas penting dalam pernikahan sang ibu dan Vincent.
El Barack ditugaskan untuk membawakan cincin pernikahan Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag.
Memakai jas dan berjalan dengan lincah, kegemasan El Barack berhasil menarik perhatian tamu undangan yang datang di lokasi pernikahan.
5. Pemasangan cincin, sah jadi suami istri
Proses pemasangan cincin selalu menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh pasangan yang hendak menikah.
Momen ini adalah saat Vincent Verhaag memakaikan cincin kepada Jessica Iskandar, menandakan resmi menjadi pasangan suami istri.
Baca Juga: Tak Disangka, ini Alasan Jedar Terima Lamaran Vincent Veerhag
Setelah melalui semua rangkaian acara yang panjang dan tentunya mendebarkan, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag resmi menjadi suami istri.
Kini mereka berdua bisa bernapas lega dan siap membangun bahtera rumah tangga bersama sehidup semati. (*)