2. Cacing pada Kotoran Kucing
Ciri lain yang menunjukkan jika kucing cacingan adalah Kawan Puan menemukan cacing pada kotorannya atau fesesnya.
Jika kotoran kucing kamu berwarna gelap, ini bisa menjadi tanda jika kucing peliharaanmu kehilangan darah di dinding ususnya.
Umumnya, kondisi ini menjadi tanda bahwa ada cacing tambang yang bersarang pada dinding usus kucing peliharaanmu.
Jika kucing mengalami diare dan mengelurkan darah segar, maka kamu perlu segera membawa kucing ke dokter hewan terdekat.
Kemungkinan besar kucing peliharaanmu mengalami cacingan.
Baca Juga: Jangan Diabaikan, Ketahui 4 Tanda Kucing Peliharaan Terinfeksi Rabies
3. Kehilangan Nafsu Makan
Ciri-ciri kucin cacingan selanjutnya adalah mereka kehilangan nafsu makannya.
Hal tersebut terjadi karena kandungan cacing yang tinggi pada perut kucing dapat menghilangkan nafsu makannya.
Hilangnya nafsu makan ini juga bisa diakibatkan karena radang selaput usus.