3. Laki-laki membutuhkan ruang pribadi
Hal yang diinginkan laki-laki dari pasangannya adalah memberi ruang pribadi atau waktu sendirian untuk melakukan hal-hal lainnya.
Jangan posesif, tak apa mereka mencari kebahagiaan atau kesibukan lain asalkan tidak mengkhianati hubungan dan kepercayaanmu.
4. Laki-laki tidak selalu memikirkan seks
Banyak stereotip mengatakan bahwa laki-laki selalu membutuhkan seks dari pasangannya, itu jelas salah.
Bagi laki-laki, keintiman hubungan tidak melulu soal seks, melainkan kedekatan lain termasuk emosional atau chemistry.
Baca Juga: 7 Tanda Si Dia adalah Orang yang Tepat untuk Jadi Pasangan Hidupmu
5. Jalan menuju hati seorang laki-laki adalah melalui perutnya
Ya, ini terdengar lucu namun benar adanya. Laki-laki menikmati hidangan yang dimasak oleh pasangannya.
Selain itu, laki-laki merasa sangat senang bahwa perempuan yang dicintai memasak untuknya, yang berarti menunjukkan kepedulian dan kasih sayang.