Ternyata Begini Cara Kucing Menunjukkan Kasih Sayang pada Pemiliknya

Saras Bening Sumunarsih - Kamis, 28 Oktober 2021
Kucing menunjukkan kasih sayang pada pemiliknya
Kucing menunjukkan kasih sayang pada pemiliknya Freepik

Parapuan.co - Kawan Paun tentu menunjukkan beberapa cara jika kamu menyayangi kucing peliharaan.

Mulai dari memanjakan mereka, menonton televisi bersama, memberikan makanan dan camilan favorit untuk kucing peliharaan atau bahkan tidur bersama di tempat tidurmu.

Seperti halnya manusia, kucing juga bisa menunjukkan kasih sayang pada pemiliknya dengan berbagai cara.

Terlebih sifat kucing yang selalu ingin dimanja oleh pemiliknya.

Tentu saat mendapatkan perlakuan kasih sayang dari pemiliknya kucing peliharaan pun juga akan menunjukkan hal yang sama.

Melansir dari Cutenessbegini cara kucing menunjukkan kasih sayangnya pada pemilik seperti:

1. Selalu mengikuti pemiliknya

Salah satu cara yang dilakukan kucing peliharaan untuk menunjukkan kasih sayangnya pada pemilik adalah dengan selalu berada di sekitarmu atau mengikutimu.

Bahkan saat kamu berada di atas tempat tidur untuk beristirahat mereka juga akan mengikuti dan tertidur di sebelahmu.

Meski demikian, kondisi ini terkadang bisa membuatmu merasa risih karena segala aktivitasmu selalu diikuti oleh kucing.

Mulai sekarang, biarkan kucing berkeliaran di sekitarmu ataupun mengikuti seluruh aktivitasmu di rumah.

Ini bisa menjadi salah satu cara mereka untuk menunjukkan kasih sayang dan berterimakasih karena telah merawatnya dengan baik.

Baca Juga: Jangan Diabaikan, Ini 5 Masalah Kulit yang Kerap Dialami Kucing!

2. Membawa mainannya

Pernahkan kamu mendapati kucing peliharaan membawa mainannya kepadamu?

Ternyata ini salah satu cara yang kucing gunakan untuk menunjukkan kasih sayangnya pada Kawan Puan loh.

Biasanya saat kucing menjatuhkan mainannya di kakimu, mereka sedang berusaha mencari perhatian dan ingin mengajakmu bermain.

Untuk itu, jika kamu memiliki banyak waktu luang tidak ada salahnya jika kamu memanfaatkannya untuk bermain bersama kucing.

Namun, jika kamu tidak memiliki banyak waktu hindari untuk mengabaikan mereka secara langsung.

Setidaknya berikan respon pada mereka dengan membelainya secara lembut.

Baca Juga: Jarang Diketahui Pemiliknya, Ini 7 Hal yang Tidak Disukai oleh Kucing

3. Kedipan Mata

Jika kamu mendapati kucing sedang menatapmu dengan manja dan mengedipkan mata secara perlahan, ini adalah salah satu bentuk komunikasi yang mengatakan jika mereka menyayangimu.

Tatapan ini menunjukkan kepercayaan, ucapan terimakasih, dan tentunya kasih sayang.

Jika Kawan Puan ingin membalasnya, kamu bisa dengan menatapnya dan membelainya dengan lembut.

Percayalah hal semacam ini akan menciptakan kehangatan antara kucing peliharaan dengan pemiliknya. (*)

Sumber: Cuteness
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja