Parapuan.co - Infeksi mata merupakan suatu kondisi pada mata yang menyebabkan penglihatan menjadi tidak nyaman dan mungkin menyakitkan.
Dilansir dari Healthline, berikut ini beberapa jenis infeksi mata yang paling sering terjadi yakni:
- mata merah, juga dikenal sebagai konjungtivitis
- mata kering , yang terjadi ketika saluran air mata karena mata tidak terlumasi
- blepharitis , suatu kondisi yang melibatkan kelopak mata menjadi meradang dan berkerak.
- keratitis , infeksi pada kornea
Infeksi mata jika tidak segera diobati itu bisa menjadi kondisi yang lebih serius, oleh sebab itu maka segeralah dirawat.
Tak perlu rumit, kamu bisa merawat infeksi mata dengan obat alami yang bisa dilakukan di rumah.
Baca Juga: Tips Memasak Mudah Terong Crispy, Bisa Jadi Lauk Makan Siang!
Berikut ini obat alami untuk mengatasi infeksi mata, simak ya!
1. Larutan garam
Larutan garam merupakan salah satu pengobatan rumah yang efektif untuk infeksi mata.
Hal ini dikarenakan garam memiliki sifat antimikroba, sehingga dapat mengobat infeksi mata.
Untuk mendapatkan larutan garam yang steril, alangkah baiknya jika kamu membelinya saja di apotek.
2. Kantong teh
Meletakkan kantong teh dingin saat mata di tutup menjadi salah satu cara untuk menenangkan mata.
Selain untuk mengistirahatkan mata, menempatkan kantong teh dapat menjadi obat alami untuk meredakan infeksi mata.
Adapun beberapa jenis teh yang memiliki sifat anti-inflamasi dan menenangkan di antaranya teh hijau dan kamomil yang memiliki kamomil sifat anti-inflamasi.
Baca Juga: Ibu Wajib Tahu 4 Ciri MPASI yang Tak Layak Diberikan pada Bayi
3. Kompres air hangat
Mengompres mata dengan air hangat dapat mengobati iritasi atau infeksi mata.
Di sisi lain, studi berjudul "Effect of a commercially available warm compress on eyelid temperature and tear film in healthy eyes", kompres air hangat dapat meningkatkan kesehatan mata pada.
Tak hanya itu saja, adapun studi berjudul Interventions for chronic blepharitis, menyatakan kompres hangat dapat membantu mengobati blepharitis.
Selain itu, American Academy of Ophthalmology menyarankan menggunakan kompres hangat untuk menenangkan gejala mata merah.
Berikut beberapa tips untuk membuat kompres hangat:
- Rendam kain dalam air hangat dan usapkan dengan lembut ke mata .
- Gunakan air panas, tapi jangan terlalu panas, agar mata tak terasa terbakar.
- Pastikan kain yang digunakan bersih, agar mata tidak terkena lebih banyak kuman.
4. Kompres air dingin
Seperti kompres hangat, kompres air dingin tidak sepenuhnya menyembuhkan infeksi mata.
Tetapi mengompres mata dengan air dingin dapat meringankan ketidaknyamanan yang terkait dengan penyakit mata tertentu.
Tips membuat kompres air dingin:
- Rendam kain dalam air dingin dan usapkan pada mata dengan lembut.
- Cara lain yakni dengan membekukan kain basah dalam kantong plastik yang dapat ditutup rapat selama beberapa menit sebelum digunakan pada mata.
- Jangan menekan keras pada mata atau meletakkan es langsung di mata atau kelopak mata.
Baca Juga: Mudah, Ini Dia 5 Tips Membuat Smoothie Sehat dan Kaya Nutrisi
5. Jangan pakai riasan mata dan cuci linen
Riasan mata seperti maskara, eye shadow, dan eye liner, sebaiknya dibersihkan dengan baik untuk menghindari hal-hal seperti infeksi mata.
Sebagai catatan, saat meriasa mata pastikan pakai alat-alat make up sendiri.
Sementara itu untuk cuci linen artinya adalah Kawan Puan perlu mencuci handuk dan sarung bantal terutama jika mengalami infeksi mata seperti konjungtivitis.
Sebab jika tidak dicuci maka infeksi mata bisa menyebar dan berdampak lebih parah.
Pastikan saat mencuci, gunakan air panas dan deterjen untuk membunuh bakteri yang tersisa.
Meskipun cara-cara di atas membantu meredakan infeksi mata, alangkah baiknya jika Kawan Puan untuk tetap ke dokter jika sakit mata terus belanjut supaya pengobatan menjadi lebih efektif.
(*)