7 Pekerjaan yang Cocok untuk Perempuan Karakter Pemalu, Apa Saja?

Ardela Nabila - Jumat, 29 Oktober 2021
Pekerjaan yang cocok untuk  perempuan dengan karakter pemalu.
Pekerjaan yang cocok untuk perempuan dengan karakter pemalu. Business photo created by tirachardz

Parapuan.co - Sebagai seorang yang pemalu, menemukan pekerjaan yang sesuai dengan karakter diri dapat membantumu menemukan jalur karier yang tepat.

Meskipun perempuan pemalu bisa bekerja di mana saja, termasuk pekerjaan yang mengharuskan bertemu orang banyak, menemukan pekerjaan yang sesuai dengan karakter pribadi juga tak ada salahnya.

Apalagi, untuk para perempuan fresh graduate yang masih memiliki waktu untuk menemukan jalur kariernya sendiri dan mencari peluang kerja yang sesuai dengan keinginan.

Karakter pemalu sendiri biasanya memiliki kepribadian yang tertutup, sehingga mereka lebih menyukai pekerjaan yang dapat diselesaikan secara mandiri.

Baca Juga: Tips Wanita Karir yang Ingin Memulai Pekerjaan Sebagai Konselor

Jadi, jika Kawan Puan memiliki karakter pemalu, kamu bisa menghindari profesi yang mengharuskan kamu untuk bertemu dengan banyak orang, seperti hubungan masyarakat.

Lantas, apa saja profesi atau pekerjaan yang cocok untuk perempuan dengan karakter pemalu?

Dikutip dari laman Glassdoor, yuk simak tujuh pekerjaan di bawah ini!

1. Penulis

Profesi sebagai penulis merupakan salah satu yang cocok untuk Kawan Puan dengan karakter pemalu.

Sebagai seorang penulis, terutama yang bekerja secara jarak jauh, kamu memiliki kontrol penuh atas lingkungan kerjamu.

Artinya, kamu bisa bekerja secara independen, Kawan Puan.

Untuk pekerjaan ini, kamu harus memiliki skill menulis. Skill ini bisa kamu kembangkan melalui pendidikan dan pengalaman kerja.

2. Editor

Jika penulis bertanggung jawab untuk membuat tulisan, maka editor bertanggung jawab untuk memberikan ulasan, memperbaiki, dan menyunting konten tulisan yang dibuat penulis.

Profesi ini tersedia untuk bekerja secara remote dan on-site atau dari kantor. 

Biasanya, editor bekerja dengan pengawasan minimal dari atasan. Untuk skill, kemampuan yang dibutuhkan untuk posisi ini mirip dengan penulis.

Baca Juga: Cenderung Tertutup dan Pemalu, Ini Tips Mencari Kerja untuk Introvert

3. Software developer

Software developer atau pengembang perangkat lunak memanfaatkan teknologi komputasi untuk membangun aplikasi dan sistem yang bisa berjalan di komputer dan perangkat lainnya.

Pekerjaan ini merupakan salah satu pekerjaan yang cocok untuk Kawan Puan yang pemalu, nih.

Jika ingin menekuni profesi ini, Kawan Puan harus memiliki gelar sarjana dalam ilmu komputer atau bidang serupa.

4. Desainer web

Seorang desainer web bertanggung jawab untuk mendesain tampilan dan fungsionalis halaman web dan situs web.

Bisanya, pekerja jarak jauh cenderung bekerja dengan pengawasan yang lebih sedikit daripada profesional yang bekerja di kantor.

 

 

Untuk tingkat pendidikan di posisi ini bervariasi, mulai dari lulusan sekolah menengah hingga gelar sarjana.

5. Mental health counselor

Seorang konselor kesehatan mental kamu bertanggung jawab untuk membantu orang dengan masalah yang memengaruhi kesehatan mental mereka, seperti depresi.

Seperti nama profesinya, kamu yang tertarik dengan pekerjaan ini bertugas untuk membantu klien mengatasi masalah kesehatan mentalnya.

Namun, profesi ini biasanya membutuhkan gelar master dan berbagai pengalaman kerja, Kawan Puan.

6. Fotografer

Kawan Puan memiliki hobi memotret? Pekerjaan sebagai seorang fotografer bisa kamu pertimbangkan, nih.

Baca Juga: Suka Bekerja Mandiri, Ini 6 Profesi yang Cocok untuk Introvert

Selain skill memotret, untuk menjadi seorang fotografer profesional kamu harus menguasai cara menggunakan berbagai macam kamera, serta cara menyempurnakan gambar.

Untuk pemula, kamu bisa memulai jalur karier ini dengan membuat portofolio.

7. Database administrator

Terakhir, ada posisi database administrator yang tentunya cocok untuk perempuan dengan karakter pemalu.

Profesi ini bertanggung jawab untuk memasukkan dan mengatur data pada database komputer menggunakan program perangkat lunak.

Bagi Kawan Puan yang merupakan lulusan ilmu komputer atau bidang serupa, Kawan Puan bisa mempertimbangkan untuk menempuh jalur karier di bidang ini.

Dari ketujuh profesi di atas, mana yang cocok dengan latar belakang pendidikan dan minat Kawan Puan? (*)

Sumber: glassdoor.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029