Kerja sama sesama bangsa untuk saling membantu dan mendorong kemajuan ekonomi setiap negara sangatlah dibutuhkan.
Bantuan antar negara dibuktikan mampu untuk membantu keberlangsungan ekonomi suatu negara.
Maka, pemerintah Indonesia mengangkat tema besar "Recover Together, Recover Stronger".
Tema tersebut memiliki arti bahwa semua bangsa bisa pulih bersama dan lebih kuat lagi di masa depan.
"Dengan terus membaiknya situasi pandemi di Indonesia, positivity rate di bawah 1 persen, vaksinasi dosis pertama capai 43,62 persen, dan vaksinasi dosis lengkap capai 31,50 persen, Insya Allah pemulihan ekonomi Indonesia akan berjalan. Tugas kita, memastikan pemulihan ini dilakukan secara bersama dan berkelanjutan," kata Jokowi melansir dari rilis PNM yang PARAPUAN terima.
Jokowi pun membagikan apa yang bakal menjadi komitmen utama kepemimpinan Indonesia di G20.
"Pertumbuhan yang inklusif, people-centered, serta ramah lingkungan dan berkelanjutan, menjadi komitmen utama kepemimpinan Indonesia di G20," tulis Jokowi di Instagramnya.
Baca Juga: Jokowi Minta Tes PCR Jadi Rp300 Ribu, Ini Respons dari Kemenkes
Presiden Joko Widodo percaya bahwa pemulihan ekonomi bisa berjalan dengan menumbuhkan sistem yang inklusif.
Selain itu, penting untuk bangsa-bangsa mendengarkan apa yang masyarakatnya butuhkan.
Tidak lupa, Jokowi juga mengundang para pemimpin dunia untuk melanjutkan diskusi pemulihan ekonomi di Bali tahun depan.
"Pada kesempatan tersebut, saya mengundang para pemimpin dunia yang hadir untuk melanjutkan diskusi pada KTT G20 di Indonesia," tulis Jokowi.
KTT G20 Indonesia rencananya akan digelar di Bali pada 30-31 Oktober 2022 mendatang. (*)