5 Tips Hadirkan Suasana Kamar Nyaman ala Hotel dengan Budget Minim

Dinia Adrianjara - Rabu, 3 November 2021
Ilustrasi penataan kamar tidur yang mendukung tidur sehat.
Ilustrasi penataan kamar tidur yang mendukung tidur sehat.

Parapuan.co - Saat berjalan-jalan ke pusat perbelanjaan atau toko khusus furniture, Kawan Puan pasti sering tergoda dengan desain dan tata letak ruang kamar tidur beserta isinya yang terlihat nyaman.

Memang ketika ingin menghadirkan kenyamanan dalam kamar, kita perlu mengeluarkan biaya ekstra seperti untuk membeli bantal berkualitas, tempat tidur empuk, dan perlengkapan lainnya.

Semuanya itu membutuhkan biaya yang tidak sedikit, namun tak dipungkiri kenyamanan yang diberikan pun membuatmu semakin betah di dalam kamar.

Namun kamu bisa lho mengubah tampilan kamar jadi lebih mewah dan nyaman, tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.

Dilansir dari The Spruce, berikut ini tips menciptakan kemewahan dengan anggaran terbatas untuk kamar tidurmu!

Baca Juga: Jangan Sembarangan! Begini Cara Merawat Selimut Agar Tetap Awet

1. Pilih warna netral

Tips pertama untuk menghadirkan kesan mewah dan nyaman pada kamar yaitu mengubah seluruh nuansa ruang dengan mengganti cat kamar.

Warna seperti kuning, biru, atau merah memang memberi kesan ceria di dalam kamar. Namun sebaiknya pilih warna yang lebih minimalis ya, Kawan Puan.

"Saya merekomendasikan untuk memilih monokromatik. dengan warna atau pola yang lebih sedikit, menghasilkan efek lebih zen." kata Anki Spets selaku pendiri AREA Home.

"Ada banyak nuansa indah abu-abu dan krem yang bisa jadi pilihan. Mulailah dengan mengganti seprai yang lembut dengan nuansa hangat," ujarnya.

Selain itu, Kawan Puan juga bisa memilih satu warna yang akan ditonjolkan di salah satu sudut ruangan.

Misalnya jika semua yang ada di ruangan itu berwarna hitam dan putih, kamu bisa memilih satu set seprai berwarna hijau zaitun untuk aksesn sempurna, tanpa terlalu berlebihan.

2. Pilih warna putih

Beberapa ahli menganjurkan tampilan serba putih, daripada menambahkan warna apa pun.

Owen Turner dari Cozy Earth punya perspektif tentang bagaimana menciptakan 'suasana hotel' untuk kamar tidur.

"Salah satu cara mudah untuk membuat tempat tidur lebih mewah adalah dengan membeli tempat tidur serba putih, dengan banyak lapisan.

"Agar nyaman, tambahkan alas kasur mewah, seprai, selimut tebal, duvet cover yang lembut dan banyak bantal. Tempat tidurmu akan langsung terasa lembut seperti hotel bintang 5!" kata Turner.

Meskipun pilihan ini tidak memiliki variasi lain yang mungkin disukai sebagian orang, namun gaya ini menciptakan suasana lembut dan bersih.

Baca Juga: 5 Warna Cat Dinding yang Dapat Membuat Ruangan Terlihat Luas

3. Upgrade seprai dan bantal

Menciptakan ruangan serba putih memang sangat bagus untuk menghadirkan kenyamanan, namun salah satu kunci penting yang perlu dipertimbangkan adalah membeli seprai dan bantal baru.

Ada banyak pilihan seprai dan bantal, mulai dari yang lembut hingga kaku, dingin hingga menyerap kelembapan, bahkan dibuat secara organik.

Jika Kawan Puan ingin memperbarui tempat tidur, pertimbangkan pilihan seprai dan bantal, lalu cari tahu mana yang paling sesuai dengan referensimu.

Pilih bantal yang cukup kuat menopang kepala, leher, dan tulang belakang tetap sejajar.

 

4. Pilih selimut terbaik

Selimut dengan kualitas yang bagus memang dibanderol dengan harga cukup mahal. Namun ada cara yang bisa kamu lakukan, agar tak perlu mengeluarkan uang banyak.

Kuncinya adalah dengan melihat bahan dan ketebalannya. Jika bahan selimut tidak lembut dan tidak terlalu tebal, maka itu adalah pilihan yang kurang tepat.

Pilih selimut yang punya bahan halus, tebal namun ringan, untuk menghadirkan tempat tidur yang lebih nyaman.

Baca Juga: Mengenal Jenis Bahan Selimut dari Bahan Alami hingga Sintetis

5. Tambahkan detail

Meskipun kita cenderung berfokus pada bagian atas tempat tidur seperti bantal dan sandaran kepala, tapi Kawan Puan juga bisa menambah beberapa detail lain untuk memberi kesan manis.

Di luar hal dasar seperti seprai, selimut, bantal atau struktur tempat itu sendiri, kamu juga bisa menambahkan beberapa aksen di kamar untuk menciptakan suasana mewah.

Nah salah satu yang bisa kamu lakukan adalah menambah semacam bantal lonjong yang menciptakan seperti suasana hotel.

Menggunakan bantal lonjong, juga dikenal sebagai bantal tubuh panjang, adalah cara yang bagus untuk meningkatkan kualitas tempat tidur.

Pilihan lain untuk diletakkan di kamar adalah menambahkan permadani di bawah tempat tidur.

"Permadani sangat murah, jadi tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membelinya.

"Permadani tidak hanya akan membuat kamar terlihat bagus, tapi ketika kamu ingin mendekor ulang kamar, karpet akan memberi banyak pilihan untuk diubah," ujar Owen Turner.

(*)

Sumber: The Spruce
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja