Parapuan.co – Peralatan masak dan dapur tentu kerap Kawan Puan gunakan.
Karena inilah Kawan Puan harus memberikan perawatan yang tepat untuk peralatan dapur dan peralatan masakmu.
Tak hanya merawat, Kawan Puan juga perlu memperhatikan tanda-tanda karusakan atau fungsi yang tidak lagi optimal pada peralatan tersebut.
Lalu bagaimana mengetahui jika peralatan masak dan peralatan dapur harus segera diganti?
Seperti yang dilansir dari Real Simple, simak penjelasan berikut ini.
Jika Kawan Puan mendapati panci anti lengket terdapat banyak goresan, inilah saatnya kamu menggantinya menjadi yang baru.
Panci yang memiliki goresan juga dianggap berbahaya karena dapat melepaskan bahan kimia.
Artinya, jika Kawan Puan melihat goresan pada panci anti lengket segeralah menggantinya.
Tak hanya goresan, panci anti lengket yang tidak berfungsi secara optimal juga perlu segera diganti.
Baca Juga: Simak 4 Tips Ampuh untuk Atasi Masalah Panci Gosong, Apa Saja?
2. Panci dan wajan stainless steel
Karena terbuat dari bahan stainless steel, panci dan wajan yang berubah warna tidak memengaruhi kemampuannya.
Pasalnya, perubahan warna ini terjadi karena pemanasan yang hanya pada permukaan.
Namun, jika Kawan Puan memiliki panci atau wajan yang bengkok atau bocor inilah saatnya kamu perlu segera menggantinya.
Jangan menundanya dan segera ganti panci atau wajanmu saat menunjukkan kerusakan.
3. Blender
Kawan Puan mungkin memiliki pertanyaan kapan saat yang tepat untuk mengganti blender di rumah?
Ternyata ada tanda yang menunjukkan jika kamu harus segera mengganti blender di rumah.
Saat kamu mendapati blender mengeluarkan bau terbakar, segeralah untuk mengganti blender.
Jika dibiarkan dan tetap digunakan, ini dapat menyebabkan konsleting pada listrik.
Tak hanya bau terbakar, Kawan Puan juga perlu segera mengganti blender jika blender sudah mengalami kebocoran.
Baca Juga: Ini 3 Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap pada Toples, Apa Saja?
4. Pisau
Kawan Puan, apakah kamu tahu jika pisau tumpul lebih berbahaya daripada pisau yang tajam?
Ini terjadi karena pisau tumpul rentan untuk terpeleset saat digunakan.
Meskipun pisau biasanya bisa diasah, namun jika pegangannya aus atau sudah tidak nyaman digunakan, inilah saatnya kamu perlu segera mengganti pisau.
Tak hanya itu, gagang pisau yang sudah tidak berfungsi secara optimal juga menjadi tanda kamu perlu segera menggantinya.
5. Alat masak kayu
Tentunya alat masak kayu ini sering digunakan untuk mengaduk masakan atau bahkan memotong makanan.
Namun jika peralatan kayu sudah tidak berfungsi secara optimal, segeralah menggantinya dengan yang baru.
Tak hanya itu, keretakan atau patah juga bisa menjadi tanda lainnya.
Baca Juga: 3 Bahan di Dapur Ini Dapat Hilangkan Bau Amis pada Peralatan Masak
(*)