Parapuan.co - Proyek film terbaru dari sutradara perempuan kebanggaan Indonesia, Kamila Andini, mendapatkan Purin Pictures Autumn Grant 2021.
Proyek film yang dimaksud itu adalah Before, Now & Then yang masih dalam tahap produksi.
Bukan cuma meraih prestasi karena bisa mendapatkan Purin Pictures Autumn Grant 2021, proyek film Before, Now & Then juga menjadi satu-satunya project yang mendapatkan pendanaan tahap paska produksi.
Melansir dari Screen Daily, Purin Pictures adalah lembaga berbasis di Bangkok yang kerap memberikan pendanaan untuk proyek film.
Baca Juga: Proyek Film Before, Now & Then Menang CJ Entertaintment Award di BIFF 2021
Untuk bisa mendapatkan bantuan pendanaan dari Purin Pictures, para sutradara dan pembuat karya film harus mendaftarkan proyeknya.
Setelah mendaftarkan proyek film mereka untuk didanai, maka para sutradara ini harus menunggu hasil pengumuman.
Nantinya, ada beberapa film terpilih yang akan mendapatkan pendanaan dengan nominal yang tak main-main.
Film Kamila Andini yang berjudul Before, Now & Then sendiri menjadi satu-satunya proyek yang mendapatkan pendanaan di tahap paska produksi.
Selain itu, ada lima proyek film dari negara lain yang menerima pendanaan untuk tahap produksi.
Proyek film yang juga diproduksi oleh Ifa Isfansyah dan Gita Fara ini mendapatkan pendanaan pasca produksi sebesar 50.000 dolar.
Before, Now & Then juga menjadi satu-satunya proyek film dari Indonesia yang mendapatkan pendanaan ini.
Proyek film lainnya antara lain datang dari Filipina, Singapura, Malaysia, dan Thailand.
Film Before, Now & Then nantinya akan mengisahkan seorang perempuan bernama Nana.
Baca Juga: Film Yuni Karya Kamila Andini Ditayangkan di Asian World Film Festival
Nana kehilangan keluarganya sehingga harus berjuang dalam sebuah perjalanan membangun kehidupan baru.
Namun perjalanan membangun kehidupan baru yang harus dijalani Nana adalah dengan menjadi istri dari seorang laki-laki yang kaya yang jauh lebih tua.
Film ini akan mengambil latar belakang waktu kehidupan di Indonesia tahun 1960-an. (*)