Fya menyarankan Kawan Puan untuk memilih warna earth tone atau warna yang lebih redup.
"Kalau aku di posisi wanita karier yang kerja kantoran, tidak menutup kemungkinan aku pakai pakaian earth tone," kata Fya.
Earth tone sendiri merupakan rangkaian warna yang berasal dari macam-macam elemen yang ada di bumi.
Warna-warna yang termasuk dalam daftar tersebut terinspirasi dari batu-batuan, hutan, laut dan tanah.
Warna abu-abu, hijau, coklat, oranye, dan biru dongker bisa menjadi pilihan warna pakaian kantor Kawan Puan.
Baca Juga: Alifya Yunita Bagikan Tips Mempertahankan Bisnis Fashion di Era Pandemi
Menurut Fya, earth tone bisa memberikan kesan kedewasaan dan ketenangan, sehingga karisma kamu di kantor langsung bersinar terang.
Dengan effortless, warna earth tone bisa membuat seseorang terlihat tenang dan berwibawa saat sedang berbicara di hadapan orang lain.
"Ketika jadi wanita karier, pakai warna earth tone akan membuat kalian terlihat lebih dewasa dan serius," papar Fya.
Jika Kawan Puan adalah seseorang yang cenderung memilih warna yang lebih playful dan terang, kamu tidak usah khawatir.
Kamu bisa tetap menyeimbangkannya dengan aksesori atau barang lainnya yang bernuansa earth tone.