Terapi Musik Baik untuk Kesehatan Fisik dan Mental, Ini 6 Jenisnya

Anna Maria Anggita - Selasa, 9 November 2021
Jenis-jenis terapi musik untuk kesahatan fisik dan mental
Jenis-jenis terapi musik untuk kesahatan fisik dan mental Artfully79

Parapuan.co - Menjaga kesejahteraan serta kesehatan fisik dan mental itu bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan terapi musik.

Terapi musik merupakan terapi penyembuhan dengan menggunakan aspek musik yang dilakukan dengan praktisi terlatih.

Dilansir dari Healthline, terapi musik melibatkan berbagai hal yakni:

  • mendengarkan musik
  • bernyanyi bersama musik
  • bergerak mengikuti irama musik
  • bermeditasi
  • memainkan alat musik

Diketahui penyembuhan dengan suara diyakini berasal dari zaman Yunani kuno, di mana saat itu musik digunakan dalam upaya menyembuhkan gangguan mental.

Baca Juga: Seni Mengatasi Cemas setelah Gagal Menenangkan Diri, Begini Caranya!

Terapi musik diketahui terdiri dari beberapa jenis yakni:

1. Guided meditation

Guided meditation atau meditasi terpandu  adalah bentuk penyembuhan suara di mana seseorang akan bermeditasi dengan mengikuti instruksi bersuara.

Meditasi dapat melibatkan nyanyian atau pengulangan mantra atau doa.

Berdasarkan penelitian berjudul Meditation: Process and effects, berikut ini sejumlah manfaat meditasi:

  • Mengurangi stres
  • Mengurangi kecemasan dan depresi
  • Meningkatkan memori
  • Mengurangi tekanan darah
  • Menurunakn kolesterol
  • Menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke

Sumber: Healhtline
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol