Berbicara mengenai Want Ur Love, Sheryl mengutarakan bahwa lagunya ini menceritakan perasaan mendesak untuk memulai perubahan yang sering dirasakan oleh pasangan kekasih.
Meskipun begitu, lagu ini tak cuma membicarakan tentang pasangan kekasih, tetapi perasaan bergejolak seperti adrenalin rush.
“Seperti rasa bingung yang datang ketika kita mengejar seseorang yang kita suka."
"Lagu ‘Want Ur Love’ adalah seperti sebuah badai yang memporak porandakan perasaan kita dalam perjalanan ke pelukan seseorang, ataupun rasa bahagia seperti saat kita menyukai seseorang ketika jaman SMA dulu," ujar Sheryl dalam keterangan pers yang diterima PARAPUAN.
Baca Juga: Jin BTS Rilis Lagu Soundtrack Drakor Jirisan, Begini Makna Liriknya
Sepanjang karier bermusiknya, Sheryl telah merilis 3 album studio.
Album musik pertama berjudul Sheryl Sheinafia telah dirilis pada tahun 2013 dengan single berjudul Rasa Sunyi.
Sementara itu, ia merilis dua album setelahnya, yakni ii dan Jennovine.
Dalam album Jennovine, Sheryl Sheinafia berkolaborasi dengan sejumlah musisi, salah satunya adalah penyanyi Pamungkas di lagu House Or Home. (*)