2. Promosi lewat lingkaran pertemanan
Apabila kamu sudah cukup banyak berjejaring dengan brand serupa atau industri yang sesuai, jangan lupakan pertemananmu.
Ingat, kamu masih mempunyai daftar teman yang bisa membantumu mempromosikan produk.
Strategi promosi ini dapat pula digunakan oleh influencer mitramu, di mana ia dapat mengajak rekan-rekannya.
Tak serta-merta mengajak, sebaiknya kamu membuat program giveaway supaya lebih seru dan menarik minat audiens.
Baca Juga: Ini Ekspektasi vs Realita Pakai Jasa Influencer untuk Promosi Produk
3. Meluncurkan produk bersama influencer
Kamu perlu tahu, influencer akan senang menjadi orang pertama yang membantu pemilik brand meluncurkan produk mereka.
Nah, di sini kamu bisa mengajak influencer saat peluncuran dan mengumumkannya melalui media sosial brand-mu maupun influencer terpilih.
Ini akan lebih banyak membantu meningkatkan jumlah audiens, karena menggabungkan pengikutmu dan pengikut influencer.
Belum lagi jika ada orang luar yang mengetahui tentang influencer terkait.