Parapuan.co - Saat merintis sebuah bisnis, pelaku bisnis tak bisa hanya tinggal diam saja tanpa membuat rencana dan strategi untuk ke depannya jika ingin bisnisnya berkembang.
Memiliki tujuan tanpa rencana serta strategi tidak akan membuat bisnis kamu maju dan dikenal orang.
Oleh sebab itu, selain menentukan tujuan, pelaku bisnis perlu untuk membuat rencana sebelum akhirnya mengambil tindakan tertentu dalam berbisnis.
Salah satunya adalah dengan membuat marketing plan atau rencana pemasaran, Kawan Puan.
Melansir The Balance Small Business, rencana pemasaran merupakan cara untuk memperkenalkan dan menyampaikan produk atau layanan yang kamu tawarkan kepada konsumen potensial.
Baca Juga: Ini Ekspektasi vs Realita Pakai Jasa Influencer untuk Promosi Produk
Isi dari rencana pemasaran sendiri adalah uraian strategi pemasaran khusus yang mencakup tindakan nyata yang harus diambil serta hasil yang diantisipasi.
Tak perlu mengeluarkan biaya lebih untuk membuat rencana pemasaran, sebab dalam membuat perencanaan ini kamu hanya perlu melakukan riset dan tentunya usaha.
Menyediakan waktu untuk membuat rencana pemasaran saat berbisnis bisa membantu kamu memastikan kesuksesan bisnis yang kamu bangun ke depannya.
Jenis rencana pemasaran
Perlu Kawan Puan ketahui bahwa terdapat beberapa jenis rencana pemasaran dalam mengembangkan sebuah bisnis, yakni:
- Pemasaran berbayar, yaitu rencana pemasaran seperti iklan dan bayaran per klik.
- Pemasaran media sosial, pemasaran yang memanfaatkan saluran media sosial, seperti Facebook atau Instagram.
- Pemasaran periode waktu, kampanye atau pemasaran yang digunakan selama periode yang ditentukan.
- Pemasaran konten, adalah pemasaran yang menggunakan konten asli untuk menampilkan produk atau layanan.
- Pemasaran produk atau layanan baru, rencana yang berisi peluncuran sebuah produk.
Baca Juga: Jenis-Jenis Video Behind The Scene dalam Pemasaran Produk, Apa Saja?
Dari beberapa jenis di atas, Kawan Puan bisa menyesuaikan jenis rencana pemasaran dengan tujuan yang ingin dicapai, jenis produk atau layanan, dan industrinya.
Yang terpenting, dalam membuat rencana marketing, kamu harus rajin memantau tren industri dan ekonomi terbaru, mengintai persaingan pasar, dan menentukan cara terbaik untuk menjangkau target pasar.
Rencana pemasaran yang efektif bisa membantu kamu memahami target dan kompetisi pasar dalam berbisnis.
Sehingga, sebagai pelaku bisnis, kamu bisa mempertimbangkan pengaruh dan hasil dari keputusan pemasaran yang kamu ambil.
Selain itu, melalui rencana pemasaran, kamu bisa melihat arah untuk rencana ke depannya juga.
Secara keseluruhan, rencana pemasaran merupakan salah satu bagian penting dari keseluruhan rencana bisnis kamu.
Saat membuat rencana pemasaran, pastikan kamu fokus pada audiens yang menjadi target bisnis dan strategi yang kamu pilih sudah sejalan dengan rencana yang kamu buat.
Kawan Puan, itulah pentingnya rencana pemasaran dalam berbisnis sekaligus beberapa jenisnya.
Rencana pemasaran tidak hanya berlaku untuk bisnis besar, tetapi untuk bisnis kecil juga, lo. (*)
Baca Juga: 6 Kunci Membangun Website untuk UMKM agar Pemasaran Produk Makin Luas