Jadi menu terlaris di Ta Wan
Kepopuleran Bubur Tiga Rasa dari Ta Wan memang telah memikat hati berbagai kalangan.
Meskipun kini sudah banyak restoran yang menawarkan bubur sebagai hidangan utama, bubur Ta Wan selalu diingat dan dicari oleh banyak penggemar setianya dari berbagai latar belakang.
Baca Juga: Bukan Sekadar Olahan Daging Biasa, ini 5 Fakta Unik Se'i
Cerita unik di balik porsi besar
Salah satu ciri khas Ta Wan yang terkenal dan menjadi inspirasi pemilihan nama brand yaitu “Mangkuk Besar Putih - nya”, karena bubur yang disajikan di Ta Wan ini disediakan dalam satu porsi mangkuk besar.
Menurut Andrias Chandra, Direktur Marketing Eatwell Culinary, perusahaan yang menaungi Ta Wan, mangkuk besar Ta Wan merupakan perwujudan dari arti nama Ta Wan sendiri yakni “Ta” yang berarti besar, serta “Wan” yang berarti mangkuk.
“Jika disimpulkan, Ta Wan ingin memberikan makanan Chinese Food yang lezat dalam ukuran besar, yang identik dengan makan tengah atau semangkuk kehangatan yang bisa dinikmati bersama,” ujar Andrias.
Sensasi perpaduan tiga rasa yang sempurna dan pengalaman makan terbaik
Nama Bubur Tiga Rasa sendiri dipilih oleh Ta Wan untuk menggambarkan perpaduan rasa lokal dan oriental ala Hong Kong yang menciptakan sensasi rasa spesial di setiap suapannya.
(*)