3. Rasa Aman
Hubungan yang sehat artinya kamu merasa aman. Namun rasa aman ini bisa berarti banyak hal.
Rasa aman dalam hubungan artinya kamu dan pasangan punya rasa hormat terhadap batasan masing-masing, merasa aman untuk berbagi perasaan, merasa aman secara fisik bersama, dan saling mendukung.
Menetapkan batasan yang jelas dengan pasangan juga membantu meningkatkan rasa aman.
Pelecehan fisik seringkali mudah diketahui. Namun Kawan Puan perlu tahu bahwa pelecehan emosional juga dapa membuat rasa tidak aman.
Baca Juga: 5 Tips Menjaga Hubungan yang Harmonis di Tahun Pertama Pernikahan
4. Saling Percaya
Kepercayaan dan rasa aman adalah dua hal yang tak bisa dipisahkan. Sulit untuk merasa aman secara fisik atau emosional dengan seseorang yang tak bisa dipercaya.
Kepercayaan dalam hubungan memang tidak terjadi begitu saja. Kamu butuh waktu, tapi kamu juga bisa saja kehilangan kepercayaan dalam sekejap.
Kepercayaan yang rusak terkadang dapat diperbaiki. Namun membutuhkan usaha dari dua belah pihak.
Cobalah untuk bersikap terbuka tentang bagaimana kamu akan menghadapi pasangan jika ia melanggar kepercayaanmu.