4 Tahap Pertumbuhan dalam Pernikahan, Apakah Selalu Harmonis?

Ericha Fernanda - Minggu, 14 November 2021
Tahap-tahap pertumbuhan dalam pernikahan
Tahap-tahap pertumbuhan dalam pernikahan Fransiskus Dedy

Parapuan.co - Kehidupan pernikahan adalah tentang tumbuh bersama pasangan dengan lika-liku hubungan yang menantang.

Setiap tahap pernikahan menghadirkan kesempatan bersama menghadapi untuk rintangan, beradaptasi, hingga saling memahami.

Ya, mahligai rumah tangga itu dinamis dan fluktuatif. Tidak selamanya harmonis, dan juga tidak selamanya menantang.

Salah satu cara untuk bertumbuh ke tahap selanjutnya adalah sama-sama bertahan. Bertahan saling menerima meski keadaan sudah berbeda.

Baca Juga: 5 Tips Menjaga Hubungan yang Harmonis di Tahun Pertama Pernikahan

Seperti melansir For Your Marriage, berikut adalah 4 tahap pertumbuhan dalam pernikahan.

Tahap Satu – Romantis, Gairah, Ekspansi, dan Janji

Masa awal menikah, pasangan sering berkomunikasi dengan mudah dan panjang lebar. Ya, dunia serasa milik berdua.

Obrolan di tahap awal ini menarik dan penuh harapan, yaitu mimpi, cita-cita, masa depan, dan janji berdua.

Masing-masing individu berusaha menjadi yang terbaik untuk pasangan dengan meminimalkan perbedaan individu.

Momen ini menjadi saat yang perlu diingat, di mana pasangan saling mensyukuri kehadiran masing-masing dan menikmati setiap waktu bersama.

Sumber: For Your Marriage
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya