2. Hindari Aksesori Berwarna Gelap
Pakaian bernuansa gelap memang cocok untuk semua usia, namun tidak dengan aksesori.
Untuk mengantipasinya, kita bisa menggunakan palet warna cerah ya.
"Memakai aksesori berwarna cerah akan membuat perempuan jauh lebih muda dibanding usianya," tutur Dina.
"Cobalah mengenakan kalung, gelang, shawl atau cincin dan dekatkan ke wajah, secara tidak langsung aksesori tersebut akan mencerahkan kulit kita," tambahnya.
3. Pakai Aksesori Secukupnya
Meski diperbolehkan menggunakan aksesori berwarna cerah, bukan berarti kamu jadi memakainya secara berlebihan ya.
Memakai dua hingga tiga aksesori saja cukup membuat kita terlihat keren kok, Kawan Puan.
"Usia dewasa sebaiknya meminimalisir penggunaan aksesori, jadi pakailah sesuai kebutuhan," tutur Jack Prenter, fashion stylist.
Baca Juga: Tips Memilih Outfit untuk Perempuan Plus Size agar Tampil Lebih Percaya Diri