Parapuan.co- Kawan Puan, ada tiga berita yang banyak dilihat di kanal Lady Boss pada Senin (15/11/2021).
Informasi mengenai lowongan kerja hingga BPJS Ketenagakerjaan masih menjadi perbincangan hingga saat ini.
Selain itu, ada istilah baru di dunia kerja yaitu leadership blind spot yang juga menarik rasa penasaran orang.
Berikut rangkuman tiga berita terpopuler Lady Boss pada Senin lalu:
1) Lowongan Kerja BUMN di Bank BTN Program Officer Development Program IT
Untuk kamu yang ingin berkarier di bidang perbankan, Bank BTN sedang membuka lowongan kerja BUMN.
Lowongan ini dibuka khususnya untuk lulusan IT melalui Officer Development Program (ODP) di Bank BTN.
ODP menjadi salah satu program rekrutmen yang diperuntukkan bagi kandidat fresh graduate atau yang memiliki pengalaman kerja.
Bagi kandidat yang lulus seleksi, mereka akan mengikuti serangkaian pendidikan intensif di program ini.
Apakah Kawan Puan berminat dengan lowongan kerja ODP di Bank BTN?
Jika iya, berikut informasi selengkapnya!
2) Alasan JHT BPJS Ketenagakerjaan Bisa Dicairkan Setelah 1 Bulan Resign
BPJS Ketenagakerjaan tidak bisa dicairkan begitu saja meski seseorang sudah berhenti bekerja.
Ini karena kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan seseorang tidak bisa langsung nonaktif setelah resign atau terkena PHK.
Biasanya, peserta BPJS Ketenagakerjaan mesti menunggu sekita satu bulan dulu untuk mencairkan saldo yang dimiliki.
Mengapa demikian? Di bawah ini alasan saldo BPJS Ketenagakerjaan baru dapat dicairkan setidaknya satu bulan setelah berhenti bekerja!
Baca juga: BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Lowongan Kerja di Bulan November 2021 hingga Peluang Karier di NGO
3) Mengenal Leadership Blind Spot yang Bisa Menghambat Kesuksesan Karier
Kawan Puan mungkin masih terlalu asing dengan istilah leadership blind spot.
Jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia, leadership blind spot berarti titik buta dalam kepemimpinan.
Blind spot atau titik buta dalam leadership ini dinilai sebagai kelemahan yang bisa jadi ancaman tanpa disadari.
Dan lantaran kelemahan atau titik buta itu jarang disadari, justru hal ini semakin membahayakan karier.
Agar karier Kawan Puan sebagai pemimpin tidak terhambat, kamu perlu bisa mengidentifikasi leadership blind spot.
Bagaimana caranya?
(*)