4. Semi kasual dengan rok plisket dan atasan satin
Inspirasi outfit kondangan pakai yang selanjutnya adalah memadukan rok plisket dengan blouse.
Kawan Puan bisa memilih blouse bahan satin yang jatuh dan memberi kesan elegan.
Lalu untuk fashion item tambahan, Kawan Puan bisa mengenakan handbag serta heels atau flatshoes dengan warna yang sedikit lebih muda dari warna rok plisketmu.
Sementara untuk hijab, Kawan Puan bisa mengenakan pashmina voal atau plisket dengan warna hitam atau warna-warna gelap seperti cokelat.
Selain itu, padu padan blouse satin dan rok plisket ini cocok sekali digunakan sebagai outfit kondangan di malam hari atau dengan venue indoor.
Baca Juga: 5 Rekomendasi One Set untuk Kondangan, Praktis Sekaligus Nyaman
5. Santun dengan tunik dan rok plisket
Kawan Puan ingin bermain warna tetapi tidak ingin terlalu menabrak?
Kamu bisa menyontek gaya Erica Putri dalam memadukan tunik dan rok plisket satu ini.
Dalam foto, ia terlihat mengenakan tunik motif batik dengan yang super simple berwarna keemasan.
Lalu ia memadukan tunik tersebut dengan rok plisket berwarna hijau army yang masih masuk dengan warna keemasan.
Tak lupa, Erica mengenakan hijab pashmina warna cokelat kekuningan yang di-styling sederhana.
Untuk mempermanis penampilan Kawan Puan bisa mengenakan flatshoes warna putih seperti Ericha Putri ini!
Kawan Puan, itulah beberapa inspirasi outfit kondangan pakai rok plisket yang bisa kamu coba.
Dari sekian gaya di atas, mana nih outfit kondangan yang ingin kamu sontek? (*)