Untuk hijabnya sendiri, Nona mengenakan hijab segiempat biasa yang diikat ke leher bagian belakang karena dress yang dipakainya sudah cukup mewah.
Sementara itu untuk makeup, Winona Willy memilih tampilan makeup yang natural, sehingga memancarkan pesona alaminya.
Adapun Nikita Willy dan ibu keduanya yang ikut terlihat dalam unggahan tersebut.
Sama-sama mengenakan dress full payet rancangan Dinda Firdausa, mereka tampak tak kalah cantik dengan sang calon pengantin.
Meskipun dibuat oleh desainer dan memiliki warna yang sama, ketiganya mengenakan model dress yang berbeda-beda, Kawan Puan.
Baca Juga: Anti Ribet, Ini 5 Inspirasi Outfit Kondangan Pakai Rok Plisket
Jika gaun milik Nona terbagi menjadi dua di bagian bawah dada, gaun sang ibu terlihat terbagi dua dari bagian leher, sehingga payet
Sedangkan gaun yang dipakai Nikita Willy memiliki model V-neck dan tidak terdapat detail seperti gaun milik Nona dan ibunya.
Akan tetapi, ketiganya sama-sama mengenakan kain tulle yang dipercantik dengan payet di pinggirnya.
Kawan Puan, itu dia detail dress cantik yang dipakai Winona Willy dalam acara pengajian pra-nikahnya.
Melalui Instagram story-nya baru-baru ini, Nona membocorkan bahwa ia akan memakai pakaian adat Minang untuk acara akad nikah dan adat Jawa modern untuk acara resepsi.
Wah, kira-kira akan seperti apa, ya, penampilan Winona Willy di hari besarnya nanti? (*)