Usung Budaya Batak, Pagelaran Ethnic and Harmony Tonjolkan Keindahan Kain Ulos

Aghnia Hilya Nizarisda - Kamis, 18 November 2021
Keindahan kain ulos ditonjolkan pada pagelaran Ehnic and Harmony yang ke-4.
Keindahan kain ulos ditonjolkan pada pagelaran Ehnic and Harmony yang ke-4.

Damiten, Manurung Ulos, Rumah Gondangta berharap agar setiap kegiatan yang dapat mengangkat nilai-nilai budaya perlu mendapatkan dukungan masyarakat dan juga pemerintah.

Hetty Sinaga juga berpendapat, "Budaya bukan hanya narasi tapi laksi nyata, berbuat, bertindak berkarya sebagai bukti kita perduli akan warisan budaya yang patut kita jaga bersama."

Dengan penuh perjuangan, merancang helatan akbar ini pun tujuannya bukan sekadar untuk kepentingan eksistensi pribadi tapi lebih kepada eksistensi budaya itu sendiri.

Maka dengan ini, Hetty mengajak semua masyarakat Batak untuk tetap mendukung kegiatan-kegiatan yang bersifat melestarikan budaya.

Dengan melakukan fashion show, penampilan musik dan masih banyak lagi tema-tema Batak yang patut kita angkat untuk kehidupan kita sehari-hari. (*)



REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini