Hak cipta pun pastinya dimiliki oleh akun BTS WORLD sebab semua konten yang diunggah diproduksi oleh mereka sendiri.
Akun itu digunakan untuk promosi konten tentang game seluler BTS. Namun karena alasan klaim copyrights yang dilakukan oleh sebuha pihak, akun itu tiba-tiba ditangguhkan oleh Twitter.
Setelah ditelusuri, ARMY pun menemukan bahwa penyebab akun BTS WORLD ditangguhkan adalah karena ulah akun grup sosial di Facebook bernama Team Copyright.
Baca Juga: Sudah Ada Diskusi Jadwal, BTS Disebut Konser di Indonesia Tahun Depan
Team Copyright ini menyebut dirinya sebagai peneliti keamanan siber dari Bangladesh.
Dilihat dari lama profilnya di Facebook, Team Copyright ini sudah memiliki 5000 pengikut.
Sebelum menangguhkan akun BTS WORLD, Team Copyright sudah meminta Twitter untuk menghapus gambar profil dan foto sampul akun tersebut.
Alasannya adalah terkait copyrights dimana gambar profil dan foto sampul menyalahi aturan hak cipta.
Setelah diselidiki lebih lanjut, Team Copyright ini tidak sekali menangguhkan akun milik BTS.
Melansir dari The Sun, Team Copyright bahkan memiliki misi untuk melaporkan atau menghapus berbagai akun penggemar BTS.