Utamakan Privasi, BTS Tiba di Bandara Los Angeles secara Diam-Diam

Alessandra Langit - Kamis, 18 November 2021
BTS tiba di Los Angeles secara diam-diam demi menjaga privasi.
BTS tiba di Los Angeles secara diam-diam demi menjaga privasi. UNICEF

Parapuan.co - Superstar K-pop BTS tiba di Los Angeles pada hari ini, Kamis (18/11/2021).

BTS berkunjung ke Amerika Serikat untuk menghadiri beberapa acara besar seperti American Music Awards (AMAs).

Selain itu, BTS juga akan tampil di konser empat malam Permission to Dance on Stage yang tiketnya habis hanya dalam hitungan jam.

RM, Jungkook, Jimin, Jin, Suga, V, dan Jin tiba di Bandara Internasional Los Angeles (LAX) setelah penerbangan selama sebelas jam.

Beberapa jam sebelum kedatangan BTS, para penggemar yang akrab disapa ARMY dan banyak media telah memenuhi.

Baca Juga: Digelar Selama 4 Hari, Ini Fakta BTS Permission to Dance On Stage - LA

Banyak netizen di media sosial yang sudah memprediksi keadaan bandara yang kacau saat BTS tiba dan disambut oleh ARMY.

Ternyata, tidak ada tanda-tanda kedatangan BTS di bandara Los Angeles tersebut, membuat kumpulan masyarakat dan media sia-sia menunggu.

Tibanya BTS di Los Angeles pun diumumkan oleh salah satu anggota grup yaitu Jin di platform komunitas penggemar, Weverse.

"Kita sudah sampai dengan selamat, ARMY," tulis Jin untuk para penggemarnya.

Tampaknya BTS memprioritaskan privasi mereka dengan menggunakan jalan tertutup saat keluar dari pesawat dan bandara Los Angeles.

Tidak ada satu pun dari media utama Amerika yang berhasil mendapatkan gambar BTS saat tiba di Los Angeles.

Melansir Bollywood Life, keputusan tersebut diduga diambil oleh pihak BTS untuk menghindari kerumunan penggemar yang bisa berbahaya.

Setiap BTS tiba di Amerika Serikat, banyak penguntit yang nekat melanggar privasi BTS demi melihat sang idola secara dekat.

Pada bulan September lalu, BTS sempat berkunjung ke New York untuk menghadiri Sidang Umum PBB.

Saat itu banyak orang berkumpul di bandara dan sekitar gedung PBB untuk bertemu dengan BTS.

Baca Juga: BTS akan Tampil dengan Coldplay dan Megan Thee Stallion di American Music Awards

Tidak sedikit penguntit atau stalkers yang mengetahui alamat hotel tempat BTS tinggal untuk beberapa hari.

Mereka bahkan nekat tidur di luar hotel selama beberapa malam demi bertemu dengan BTS.

BTS telah banyak mengalami hal-hal yang tidak menyenangkan akibat tindakan penguntit yang melanggar batas privasi.

Tidak heran mereka memutuskan untuk menghindari kerumunan dan diam-diam keluar dari bandara di Los Angeles.

Di media sosial, ARMY sangat senang mengetahui betapa pintarnya BTS berhasil menyembunyikan kedatangan mereka.

Saat keberangkatan ke Amerika Serikat, ada kerumunan penggemar di Bandara Incheon di Seoul, Korea Selatan.

Baca Juga: Cetak Sejarah, BTS Jadi Grup yang Paling Banyak Raih Penghargaan MTV EMA

Di Korea Selatan sendiri sudah menjadi tradisi bagi ARMY untuk berkumpul dengan tertib dan mengucapkan selamat tinggal serta harapan agar perjalanan BTS sukses.

Perjalanan dari Seoul ke LA berdurasi selama sebelas jam, ARMY pun menjadikan tagar #BTS2ndAirportWin tren di Twitter selama BTS dalam perjalanan.

Tagar tersebut memiliki maksud kemenangan BTS dari para penguntit yang mengganggu privasi mereka. (*)

Sumber: Bollywood Life
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru