Tips Virtual Photoshoot ala Alika Islamadina untuk Diunggah di Media Sosial

Citra Narada Putri - Sabtu, 20 November 2021
Tips dan trick virtual photoshoot di rumah.
Tips dan trick virtual photoshoot di rumah. Instagram @alikaislamadina

Parapuan.co - Untuk memiliki foto diri yang keren guna diunggah di media sosial, kamu tidak harus selalu pergi ke tempat yang Instagramable loh.

Karena ternyata, kamu juga bisa melakukan virtual photoshoot di rumah, dengan properti yang sangat mudah disediakan.

Kawan Puan hanya butuh laptop untuk melakukan virtual meeting dan orang yang akan memfotomu dari tempat yang berbeda.

Fotografer tersebut bisa kerabat, temanmu atau kamu juga bisa memperkerjakan fotografer lepas.

Seperti yang disampaikan oleh Alika Islamadina, penyanyi dan fashion influencer, bahwa virtual photoshoot ini adalah tren yang sangat bagus dan bisa menjadi wadah untuk dapat tetap berkarya serta menjadi kreatif di tengah pandemi.

"Bisa kita lihat sendiri bahwa tren ini tidak hanya bisa dinikmati dan diikuti oleh individu tertentu, tetapi juga oleh banyak brand," ujarnya, seperti para siaran pers dari Shopee yang diterima oleh PARAPUAN pada Sabtu (20/11/2021).

Alika pun membagikan tips and trick agar bisa membuat hasil virtual photoshoot yang lebih kece.

Baca Juga: Rayakan HUT Jakarta, Alika Islamadina Ajak Kawan Puan Cicipi Kuliner Legendaris Ini!

Pilih Lokasi Foto yang Terbaik

Walau di rumah saja, bukan berarti kamu bisa sembarangan melakukan sesi foto virtual yah Kawan Puan.

“Kamu harus menemukan tempat atau lokasi dengan cahaya yang bagus supaya fotografer atau orang yang melihat kamu dari screen berbeda, bisa fotoin kamu dengan lighting yang sudah oke.” kata Alika.

Siapkan Properti yang Kamu Perlukan

Untuk membuat hasil fotomu lebih trendi dan estetik, kamu memerlukan sejumlah properti tertentu yah Kawan Puan.

“Siapin apapun itu properties yang kamu butuhkan, misalnya kaca, tanaman-tanaman kecil or whatever it is dan pastikan itu semua sudah ada di dekat kamu. Biar waktu virtual photoshoot-nya lagi berlangsung, kamu ga harus pergi untuk ambil-ambil barang,” tambah Alika

Saatnya Berkreasi dengan Gayamu

Karena kamu adalah subjek utama dalam foto, maka gayamu pun harus eksploratif dan menarik.

“Kamu boleh banget cari referensi pose-pose yang bisa jadi inspirasi gaya virtual photoshoot kamu," ujar Alika.

"Karena biasanya virtual photoshoot ini kan ruang geraknya lebih kecil, jadi referensi pose ini bisa banget bantu kamu supaya ga awkward!” tambahnya.

Tips dan trick virtual photoshoot di rumah.
Tips dan trick virtual photoshoot di rumah. Instagram @alikaislamadina

Siapkan Outfit of the Day Favorit

Salah satu poin penting dalam menghadirkan sebuah foto yang menarik tentu saja adalah pakaian yang akan kamu kenakan.

“Karena ruang gerak kita terbatas saat melakukan virtual photoshoot, kamu bisa cari statement pieces yang bisa bikin look kamu jadi mencolok. Bisa mulai dari tas, sepatu ataupun jam tangan!" jelas Alika.

Pastikan Make Up Kamu On Point

Tak hanya pakaian, riasanmu pun juga tak kalah penting untuk tampilan yang maksimal dalam fotomu.

“Kamu bisa pakai make up yang sesuai dengan tema atau konsep virtual photoshoot kamu. Jangan lupa, pastikan make up yang kamu gunakan bisa keliatan di screen fotografer atau orang yang fotoin kamu yah!" tambahnya lagi.

Nah itu dia beberapa tips and trick untuk mendapatkan hasil virtual photoshoot yang keren, yang bisa kamu lakukan walau hanya di rumah saja.

Selamat mencoba!(*)

Baca Juga: Flawless di Depan Kamera dengan 9 Tips Make Up untuk Photoshoot Ini

 



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja