Langkah Tepat Mendekorasi Balkon Kecil Terasa Luas dan Nyaman!

Saras Bening Sumunarsih - Minggu, 21 November 2021
Mendekorasi balkon sempit
Mendekorasi balkon sempit Istockphoto

Parapuan.co Balkon menjadi salah satu tempat istimewa Kawan Puan untuk bersantai.

Namun, kerap kali Kawan Puan dibuat bingung dengan penataannya. Terlebih pada balkon yang memiliki ukuran sempit.

Tak perlu khawatir, berikut ini beberapa cara untuk membuat balkon sempit terlihat lebih luas.

Melansir dari Kompas.com, berikut cara mengatasi balkon sempit.

Baca Juga: Ingin Balkon Aman dari Air Hujan? Ternyata Begini Cara Mengatasinya

Taman Vertikal

Salah satu cara untuk menyiasati balkon rumah yang sempit agar terlihat nyaman dan luas adalah dengan membuat taman vertikal.

Taman vertikal dapat dimanfaatkan untuk meletakkan tanaman hijau tanpa membutuhkan banyak ruang.

Untuk menciptakan taman vertikal ini, Kawan Puan dapat menggantung tanaman hias dengan menggunakan pot gantung.

Atau pilihan lain yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan rak penanam pada balkon.

Cara ini cukup efektif untuk mengatasi masalah balkon sempit namun tetap terlihat luas dan nyaman.

Pencahayaan yang tepat

Pencayaan sangat memengaruhi bagaimana tampilan ruangan, begitupun dengan balkon Kawan Puan.

Kamu tentu tidak akan meletakkan lampu kristal di balkon rumah.

Selain membahayakan ini akan membuat balkon terlihat berlebihan.

Sebagai pilihan, Kawan Puan dapat meletakkan tumblr lighting atau string light.

Menggunakan dua lampu di atas tidak akan memakan tempat dan dapat memberikan udara lembut pada malam hari.

Penting bagi Kawan Puan untuk menggunakan lampu yang tahan terhadap segala cuaca.

Terlebih jika balkon di rumah tidak terdapat atap penutup.

Pastikan jika lampu tidak akan mengalami konsleting saat terkena air hujan.

Pencahayaan yang kamu pilih juga akan memengaruhi tampilan estetikan balkon.

Baca Juga: Agar Teduh dan Menarik, Begini Cara Meletakkan Tanaman Hias di Balkon

Pilih furnitur yang sesuai

Sebagai tempat yang kerap digunakan untuk bersantai, Kawan Puan juga perlu menambahkan beberapa furnitur seperti meja dan kursi.

Namun, alih-alih membuatnya nyaman meletakkan meja dan kursi dengan ukuran yang tidak sesuai justru hanya akan membuat balkon terlihat sempit.

Penting bagi Kawan Puan untuk memilih furnitur dengan ukuran yang sesuai.

Hindari untuk menggunakan meja dan kursi dengan ukuran yang cukup besar.

Kamu dapat meletakkan satu meja bulat dan beberapa kursi di sekelilingnya.

Baca Juga: Periksa 4 Hal Ini demi Menghindari Kebocoran di Rumah Saat Musim Hujan

Atau kamu juga bisa meletakkan beberapa bean bag untuk menunjang kenyamanan. Pastikan jika furnitur yang kamu pilih tahan air dan panas.

Nah Kawan Puan, itu tadi beberapa tips yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi balkon kecil agar tetap nyaman.

Mulai dari cara menata tanaman, memilih lampu, hingga furnitur semua aspek tersebut perlu kamu perhatikan.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja