Parapuan.co - Naik pesawat bersama anak untuk menuju suatu destinasi yang dilakukan di tengah pandemi tentu tak boleh sembarangan.
Pasalnya, ada beberapa hal yang harus orang tua ketahui dan lakukan sebelum naik pesawat bersama anak-anak, lho, Kawan Puan.
Hendaknya sebagai orang tua kamu memahami aturan ketika naik pesawat bersama anak sehingga perjalanan akan lebih aman dan tak perlu takut terinfeksi Covid-19.
Baca Juga: Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Tanda Celana Dalam Harus Diganti Baru
Mengutip dari The Points Guy, berikut ini 5 hal penting yang harus orang tua pahami sebelum naik pesawat bersama anak. Apa saja? Yuk, simak!
1. Anak-anak butuh menggunakan masker
Mungkin banyak yang bilang bahwa anak tidak diwajibkan menggunakan masker, ya. Hal itu benar, tetapi hanya untuk anak yang berusia di bawah dua tahun.
Dalam arti lain, anak-anak yang sudah berusia dua tahun ke atas diharuskan untuk memakai masker ketika bepergian.
Nah, agar anak mau menggunakan masker, carilah yang bermotif dan nyaman bagi si Kecil, ya.
Dengan mengenakan masker dengan tokoh favoritnya, maka boleh jadi anak akan memakai maskernya secara sukarela.
2. Memakai face shield
Selain masker, berikan juga face shield pada anak, tetapi jangan berikan si Kecil yang berukuran untuk orang dewasa, ya.
Carilah ukuran yang pas untuk wajahnya agar face shield yang dipakai anak tidak mudah lepas.
Untuk menemukan face shield yang seukuran dengan wajah anak, Kawan Puan bisa mencarinya secara online.
Baca Juga: Bahaya Bagi Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan, Ini Cara Cegah Kanker Vagina
3. Makan dan minum di pesawat
Anak tetap bisa makan dan minuman yang ringan di pesawat.
Agar tidak terlalu kerepotan, siapkan makanan dan minuman anak sesuai dengan porsinya di dalam wadah, sehingga bisa langsung dihabiskan tanpa harus membuka ulang tempat snack.
Namun, ini harus dilakukan secepat mungkin dan sesudahnya langsung menggunakan masker.
Hal ini perlu dilakukan untuk mengurangi penyebaran virus Covid-19.
4. Kursi tengah pesawat dikosongkan
Meskipun kursi bagian tengah pesawat dikosongkan, kamu tak perlu khawatir sebab kamu masih bisa duduk di sebelah anak-anak.
Apabila tidak dapat memilih kursi yang bisa kamu duduki bersama anak, tenang saja, ya, Kawan Puan.
Pasalnya kamu bisa menghubungi maskapai penerbangan untuk memindahkan penumpang ke kursi lain, agar Kawan Puan bisa duduk dengan buah hatimu.
Baca Juga: Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Mengenal Vaginitis, Penyebab Nyeri pada Vagina
5. Siapkan tisu basah dan hand sanitizer
Saat bepergian kemana pun itu, hendaknya kamu selalu membawa alat pembersih seperti tisu basah atau hand sanitizer.
Sebab, tak dapat dimungkiri bahwa buah hati kamu yang masih anak-anak akan menyentuh banyak hal atau barang.
Diketahui memang beberapa maskapai pesawat itu akan memberikan alat pembersih untuk para penumpangnya, tetapi adapun yang tidak melakukan hal yang sama.
Maka dari itu, penting bagi setiap individu untuk membawa tisu basah atau hand sanitizer masing-masing.
Nah, itulah 5 hal yang harus Kawan Puan ketahui sebelum memutuskan naik pesawat bersama anak, ya! (*)