Hindari kebiasaan menutup kamar mandi setelah menggunakannya.
Pasalnya, dengan membuka pintu kamar mandi, Kawan Puan sekaligus mengeluarkan udara lembap di dalamnya.
Kuncinya adalah, jaga suhu kamar mandi agar tetap kering.
2. Cuci dan goyangkan tirai
Jamur yang menempel juga sangat mungkin kamu temukan di tirai yang Kawan Puan gunakan di dalam kamar mandi.
Baca Juga: Simak, 4 Cara Efektif Menyingkirkan Bau Tak Sedap di Kamar Mandi!
Jika sudah begitu, cuci bersih tirai dan ganti tirai kamar mandi dengan yang lebih baru.
Untuk proses pencuciannya, Kawan Puan dapat melihat dan menyesuaikan panduan yang terdapat di bagian dalam tirai.
Beberapa tirai dapat dicuci dengan menggunakan mesin cuci tapi ada pula yang disarankan untuk dicuci secara manual.
Meskipun kamu telah mengganti tirai, penting untuk menjaga agar tirai tak lagi terdapat jamur.
Bentangkan tirai kamar mandi setelah kamu selesai mandi lalu goyangkan perlahan. Ini dilakukan untuk mengurangi kelemabapan berlebih.