Biasanya kucing akan mengalami penurusan nafsu makan. Bahkan mereka enggan untuk beraktivitas aktif seperti biasanya.
Saat kucing peliharaan mengalami depresi, mereka leih sering bersembunyi di kandang, malas merawa diri, dan bahkan menghabiskan waktu tidur hingga 18 jam per hari.
2. Mengalami stres
Kucing adalah hewan peliharaan yang tidak terlalu menyukai perubahan, seperti keberadaan kucing baru, pemiliknya yang pindah rumah, atau pun renovasi rumah.
Perubahan yang cukup signifikan dapat membuat kucing peliharaan menjadi stres dan bahkan pergi dari rumah.
Baca Juga: Jangan Panik, Lakukan Hal Ini Jika Kucing Peliharaanmu Hilang
Ini bisa menjadi alasan mengapa mereka kerap menunjukkan perilaku aneh akhir-akhir ini.
3. Merasa terancam
Selain mengalami stres, adanya kucing baru di dalam rumah juga dapat membuat kucing peliharaan merasa terancam.
Bahkan ini membuat kucing peliharaan ingin meninggalkan rumah dan mati.
Saat merasa terancam, kucing peliharaan kerap menunjukkan perilaku aneh seperti berlarian, menjerit saat melintas ruangan, hingga membuang air di tempat sembarangan.
Penting bagi Kawan Puan untuk segera bertindak terkait kehadiran kucing yang baru.
Bantu kucing barumu dan kucing lamamu untuk beradaptasi. Meskipun tidak mudah, tetapi Kawan Puan perlu melatihnya.