4. Kelilingi diri dengan orang positif
Orang positif selalu dalam suasana hati yang baik dan lebih suka mengatasi tantangan yang ada.
Mereka percaya bahwa ada solusi untuk masalah terburuk.
Dekat dengan orang-orang positif menjadi referensi penting bagaiama memiliki kepercayaan diri.
Selanjutnya, kamu dapat berbicara di depan umum tanpa merasa tidak nyaman.
Dalam lingkungan profesional, semakin sehat kelompok, semakin mudah untuk bekerja dengan kepercayaan diri.
Baca Juga: 5 Pekerjaan Terbaik untuk Wanita Karir di Usia 50 Tahun, Salah Satunya Penulis
5. Akui keterampilan
Bagian dari menjadi percaya diri adalah mengetahui siapa dirimu yang sebenarnya.
Kemudian, ketahui bagaimana bagian yang tidak dapat kamu lakukan dengan baik.
Dengan mengevaluasi diri secara profesional, kamu dapat mengetahui sesuatu yang belum kamu ketahui.
Kemudian, kamu dapat meningkatkan kemampuan diri.
Sehingga, untuk merasa percaya diri, wanita karir harus cukup terbuka dan mengenal diri sendiri baik kekuatan dan kelemahan.
(*)