Salah satu antiseptik dengan senyawa fenol adalah chloroxylenol. Namun, produk antiseptik merupakan campuran senyawa kimia.
Alhasil, tidak menutup kemungkinan penggunaan antiseptik secara terus menerus dalam sehari dapat menyebabkan kulit kering, kasar, hingga iritasi.
Salah satu cara untuk mencegah kulit kering ialah memilih antiseptik dengan kandungan pelembap. Selain terlindung dari kuman, kulit pun tetap sehat dan lembut.
Melihat hal tersebut, untuk menjawab kebutuhan antiseptik dengan kandungan yang lembut bagi kulit, kini hadir produk antiseptik bebentuk losion, NWB Antiseptik Lotion.
Baca Juga: Mengenal Kandungan Polyglutamic Acid, Benarkah Bisa Melembapkan Kulit?
Rupanya, NWB Antiseptik Lotion merupakan antiseptik berbentuk losion pertama di Indonesia yang sudah teruji klinis khasiat dan keamanannya.
“Di masa pandemi saat ini, masyarakat harus sering mencuci tangan atau memakai hand sanitizer untuk mencegah penularan virus," ujar Product Manager NWB Antiseptik Lotion Augustin.
Augustin pun bilang, "Namun antiseptik yang biasa terkandung pada produk sabun cuci tangan atau hand sanitizer bisa mengakibatkan kulit kering."
Lantas, produk ini hadir sebagai inovasi agar masyarakat bisa menjaga kebersihan tangan tanpa mengalami kulit kering, karena kelembapan kulit membantu mencegah kuman dan bakteri masuk.
NWB Antiseptik Lotion ini mengandung antiseptik chloroxylenol untuk memastikan permukaan kulit bersih dari kuman, bakteri, dan virus selama 5 jam.