Parapuan.co - Pandemi yang telah berjalan kurang lebih dua tahun telah mengubah hidup kita selamanya.
Selain disrupsi aspek kesehatan, aspek lain termasuk sosial dan ekonomi di berbagai lapisan masyarakat tanpa terkecuali juga merasakan dampaknya.
Meski begitu, masa pandemi membuat kita belajar bahwa dalam hidup pasti selalu ada perubahan yang menemani perjalanan kita.
Perubahan tidak dapat diprediksi dan dicegah, oleh karena itu kita harus menjadi individu resistan dengan segala perubahan tadi.
Agar siap menghadapi perubahan, mengubah pola pikir dan perilaku harus dilakukan. Pola pikir yang tidak berubah justru akan memberatkan pikiran dan mempersulit kita menyesuaikan diri.
Baca Juga: Kekerasan Berbasis Gender Meningkat Selama Pandemi, RUU TPKS Harus Disahkan
Penting ditanamkan dalam pikiran kita bahwa beban pikiran yang tidak terselesaikan akan memengaruhi kehidupan fisik. Dalam janga panjang, kehidupan kita bisa tergangggu.
Untuk mengubah dan membangun pola pikir, coba lakukan praktik mindfulness atau berkesadaran.
Faktanya, mindfulness atau hidup berkesadaran dapat menjadi modal mengarungi derasnya ombak kehidupan yang penuh ketidakpastian.
Praktik berkesadaran dapat membuat kita lebih hidup di masa kini dengan mulai perlahan melepaskan masa lalu. Selain itu, kita juga mungkin membuka diri terhadap segala kemungkinan serta kesempatan di masa depan.
Memahami pentingnya hidup berkesadaran, MyndfulAct hadir dengan kampanye #StopAnd.
Hal tersebut merupakan gerakan untuk menjadikan mindfulness atau hidup berkesadaran sebagai kekuatan.
Berhenti sejenak sebelum merespon suatu hal dengan reaktif yang mungkin otomatis memicu beragam emosi dan pola pemikiran dalam diri. Baru kemudian memberikan respon yang tepat dari pikiran dan lebih jernih.
Untuk menjangkau individu yang lebih luas, MyndfulAct kemudian menghadirkan sebuah acara bertajuk “Your Future Is Created Now”.
Baca Juga: Promotif dan Preventif, Ini Peran Media dalam Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan
Lihat postingan ini di Instagram
Acara ini akan berlangsung pada 27-28 November 2021 secara online. Nantinya, partisipan akan dituntun untuk membangun pola pikir yang tepat dengan latihan praktis untuk membantunya membuat keputusan dengan penuh kesadaran.
Dalam acara tersebut topik kesehatan mental, pola makan sehat, hubungan, keuangan, hingga produktivitas akan dibawa oleh ahli dan praktisi di bidangnya dalam delapan sesi inspiratif juga praktikal.
Turut bergabung memberikan sesi ada Maya Hasan, Gobind Vashdev, Inez Kristanti, Yudhi Gejali, Metta Anggriani, Silvia Hendarta, Nago Tejena, Putra Wiramuda, Tsamara Fahrana, Gwen Winarno dan Adjie Santosoputro.
Mari bergabung dengan kami untuk melatih diri hidup berkesadaran! Dapatkan 1 tiket gratis ke acara “Your Future Is Created Now” dengan daftarkan diri di myndfulact@gmail.com.
(*)