2. Daftar furnitur
Tentu rumah baru yang akan Kawan Puan huni masih kosong dan tidak terdapat furnitur di dalam nya.
Untuk itu, buat daftar funitur yang telah kamu sesuaikan dengan kondisi rumah seperti luas ruangan dan gaya interior yang akan kamu gunakan.
Jika rumah yang kamu pilih memiliki ukuran yang cukup kecil maka upayakan untuk memilih furnitur yang sesuai dengan kebutuhan atau tidak terlalu besar,.
Jika Kawan Puan memaksakan furnitur yang berukuran besar di dalam rumah ini justru akan memberikan kesan sempit dan membuat ruang gerak terbatas.
Mungkin kamu akan meletakkan furnitur dari rumah lamamu ke rumah yang baru.
Terkait hal ini, pastikan jika ruangan di rumah barumu cukup kompatibel.
Jangan lupa untuk membuat daftar furnitur yang akan digunakan untuk melengkapi interior rumah.
Ini dilakukan agar kamu tidak melakukan pembelian yang berlebihan.
Baca Juga: 4 Kesalahan yang Perlu Dihindari sebelum Memutuskan untuk Merenovasi Rumah
3. Jangan tergiur harga murah
Saat ini banyak rumah yang diperjualkanbelikan dengan harga yang sangat murah.
Namun kendalikan diri Kawan Puan agar tidak mudah tergiur penawaran ini.
Sangat memungkinkan jika rumah yang memiliki harga murah memiliki material yang kurang sempurna.