Parapuan.co - Jika salah satu resolusi tahun baru Kawan Puan di 2022 adalah mendapatkan kulit sehat yang glowing, maka persiapannya harus dilakukan dari sekarang.
Menurut hasil riset Zap Beauty Index 2021 kulit wajah sehat yang ditandai dengan wajah bersih dan mulus, ternyata kini menjadi salah satu definisi cantik bagi sebagian besar perempuan Indonesia.
Untuk mendapatkan kulit yang sehat, 63 persen responden memilih produk-produk kecantikan dengan mempertimbangkan komposisi produk yang sesuai dengan kondisi kulit mereka.
Menurut Ardi Sudarto, CMO iStyle.id, kini berbagai brand produk kecantikan juga mulai menyadari pentingnya memasarkan produk-produk berdasarkan komposisi dan manfaatnya bagi kulit wajah.
Brand kecantikan saat ini berlomba-lomba menghadirkan produk yang jujur mengenai kandungan produknya.
Baca Juga: 5 Efek Samping Paraben pada Kulit, Salah Satunya Muncul Rasa Terbakar
"Sebagai beauty dan K-lifestyle platform yang menghadirkan berbagai jenis produk kecantikan, iStyle.id memberikan berbagai pilihan beauty brand yang telah terkurasi dengan baik, dengan jaminan kualitas dan 100 persen original,” ujar Ardi Sudarto.
Ini dia produk kecantikan yang Kawan Puan wajib punya untuk dapatkan skin goals jelang tahun 2022, seperti para siaran pers yang diterima PARAPUAN dari iStyle.id.
Cleanser
Fungsi cleanser tentu saja bukan hanya untuk membersihkan wajah, tapi juga bermanfaat memperbaiki dan melembutkan kulit, membantu menyamarkan pori-pori, mencerahkan dan mengangkat sel kulit mati pada wajah.
Karena produk ini digunakan secara rutin, maka sangatlah penting untuk memahami kondisi kulit wajah kita terlebih dahulu sebelum memilih produknya.
Misalnya, untuk pemilik kulit kombinasi, disarankan menggunakan cleansing gel dengan bahan lembut yang bisa membersihkan kotoran hingga ke pori-pori.
Sementara kulit normal, bisa menggunakan cleanser dengan oil infused yang bisa membersihkan sekaligus memberikan kelembapan.
Essence
Essence umumnya memiliki konsentrasi bahan aktif yang cukup tinggi atau active ingredients, dengan tekstur cair dan ringan yang bisa mengikat kelembapan sekaligus mempersiapkan kulit menyerap produk skincare selanjutnya.
Ada banyak jenis produk essence yang ditawarkan saat ini di pasaran dengan berbagai teknologi yang digunakan.
Mulai dari ampoule essence yang bisa melembapkan sekaligus mencerahkan, atau essence toner yang multifungsi untuk meningkatkan elastisitas kulit.
Lip Serum
Kerap dianggap tak penting, padahal kesehatan bibir juga tak boleh diabaikan loh.
Maka dari itu perawatan bibir perlu dilakukan, salah satunya dengan cara menggunakan produk lip serum.
Lip serum adalah sebuah produk perawatan bibir yang mengandung pelembap dan essence.
Sama seperti serum wajah, kandungan nutrisi dalam lip serum bisa melembapkan bibir, dengan manfaat yang lebih kuat dibandingkan lip balm maupun lip gloss.
Selain lip serum yang kini makin banyak tersedia di pasaran, Kawan Puan juga bisa menggunakan lip sleeping mask yang melembutkan sel-sel kulit mati pada bibir sepanjang malam dan memberikan kelembapan menyeluruh pada bibir.
Baca Juga: Skincare Viral di TikTok, 5 Lip Serum Lokal untuk Atasi Bibir Gelap
Sunscreen
Karena lebih banyak di rumah saja, bukan berarti tidak perlu menggunakan proteksi dari sinar matahari yah.
Kamu tetap harus rutin menggunakan sunscreen demi mendapatkan kulit sehat glowing, karena paparan UV bukan hanya dari sinar matahari tapi juga blue light yang terpancar dari perangkat elektronik seperti handphone dan laptop .
Sunscreen sendiri terdiri dari berbagai pilihan SPF (Sun Protection Factor) yang berfungsi untuk menandakan sebaik apa produk tabir surya melindungi kulit dari paparan sinar UV.
Apabila ingin berolahraga atau beraktivitas di luar rumah, Anda bisa pakai sunscreen SPF 30 PA++.
Jika beraktivitas di bawah sinar matahari langsung yang terik sebaiknya gunakan suncscreen SPF 50 PA++++.
Untuk aktivitas di dalam rumah atau bepergian sesekali, bisa gunakan sunscreen SPF 10 – SPF 20 PA+.
Itu dia beberapa produk kecantikan yang perlu Kawan Puan miliki untuk mendapatkan kulit sehat glowing di tahun 2022 yah.(*)
Baca Juga: Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Sensitif, Tak Perlu Khawatir Iritasi