1. Studio Tropik Herbitus Skin Tonic
Sebagaimana yang tertulis pada label produk, toner yang menjadi skincare viral di TikTok ini menjadikan mugwort sebagai salah satu bahan utama.
Selain mugwort, toner satu ini juga diperkaya dengan kandungan centella asitica dan habbatussauda.
Perpaduan bahan tersebut menjadinya efektif meredakan kemerahan, memperkuat skin barrier, dan membantu penyerapan produk skincare selanjutnya dengan baik.
Lebih dari itu, bahan alami pada toner ini juga efektif membantu mencegah serta mengurangi beruntusan dan jerawat.
Nah, bagi Kawan Puan yang penasaran, produk ini dijual dengan harga Rp180.000, ya.
Baca Juga: Sudah Tahu? Mugwort dan 3 Bahan Kandungan Skincare Paling Dibicarakan Tahun Ini
2. Scarlett Whitening Acne Essence Toner
Toner mugwort lokal lainnya yang bisa menjadi pilihan untuk mengatasi kulit berjerawat adalah Scarlett Whitening Acne Essence Toner.
Mengandung zinc sebum, menjadikan toner ini dapat meredakan kemerahan yang diakibatkan jerawat.
Tak hanya itu, toner ini mengandung green tea water dan tea tree water yang efektif sebagai antibakteri alami untuk mencegah dan mengurangi timbulnya jerawat.
Kandungan mugwort hydrosol ini dapat bantu menghidrasi, menutrisi, dan melindungi kulit dari kerusakan.
Diperkaya dengan kandungan vitamin C, toner ini mampu membantu meningkatkan produksi kolagen dan mencerahkan kulit.
Essence toner yang menjadi salah satu produk perawatan kulit populer di TikTok dijual seharga Rp75.000.