5. Mineral Botanica Precision Eyeliner Pen
Mineral Botanica merupakan brand kosmetik lokal lainnya yang produk-produknya tanpa kandungan berbahaya seperti paraben.
Eyeliner dari Mineral Botanica ini hadir dalam bentuk pen, sehingga beginner friendly.
Tentunya tetap memberikan warna hitam pekat, tahan air, dan tetap melekat saat terkena usapan.
Kawan Puan bisa mendapatkan Mineral Botanica Precision Eyeliner Pen di Mineral Botanica Official Shop seharga Rp 67.900 saja.
Baca Juga: Bebas Iritasi, Ini 5 Rekomendasi Skincare Kandungan Baking Soda Mulai Rp 80 Ribu
6. Wardah EyeXpert the Volume Expert Mascara
Brand lokal lainnya yang juga sudah terbukti bebas dari bahan berbahaya seperti paraben adalah Wardah.
Salah satu produknya yang bisa kamu coba adalah Wardah EyeXpert the Volume Expert Mascara untuk mendapatkan bulu mata yang tampak lebih bervolume.
Dilengkapi dengan lash precision brush, maskara ini bisa menyentuh bulu mata di ujung mata sekali pun.
Selain waterproof, Wardah EyeXpert the Volume Expert Mascara juga dilengkapi dengan minyak argan untuk memperkuat dan menutrisi bulu mata.
Untuk mencobanya, kamu bisa membeli produk ini di drugstore atau Wardah Official Shop seharga Rp 67.500.