Parapuan.co - Siapa tak kenal dengan aktris cantik Song Hye Kyo?
Namanya telah mendunia karena popularitasnya di bidang seni peran.
Mantan istri Song Joong Ki ini bahkan mengawali kariernya sejak usia 14 tahun, lho.
Ia memulai debut film pertamanya dalam drama First Love di tahun 1997, kemudian Song Hye Kyo mulai dikenal publik saat menjadi pemeran utama Auntumn in My Heart pada tahun 2000 silam.
Tak hanya itu, pemain serial Now We Are Breaking Up memang menjadi panutan kaum hawa, karena selalu tampil glowing dan fashionable.
Tak heran jika perempuan 40 tahun ini bahkan disebut jadi kiblat cantik Asia.
Melansir South China Morning Post, popularitas Song Hye Kyo di bidang fashion and beauty, merupakan hasil dari berbagai brand yang menggandengnya sebagai brand ambassador.
Ada apa saja? Yuk, simak ulasan di bawah ini.
Baca Juga: Intip 5 Pesona Song Hye Kyo yang Chic dan Awet Muda di Usia 40 Tahun
1. Chaumet
Pada tahun 2018 silam, merek perhiasan asal Prancis, Chaumet menunjuk Song Hyoe Kyo sebagar brand ambassador-nya.
Bintang Descendants of the Sun tersebut didapuk sebagai icon koleksi Joséphine dan Bee My Love.
Dalam foto tersebut, Song Hye Kyo tampak manis dalam busana white v-neck dress lengkap dengan aksesori berupa gelang, cincin serta kalung.
2. Fendi
Sebagai salah satu aktris papan atas Korea Selatan, brand Fendi pun tak melewatkan nama Song Hye Kyo begitu saja.
Brand fashion ini merasa pemain drama tersebut sangat cocok mengaplikasikan produknya.
Dalam foto di atas, Song Hye Kyp terlihat memadupadankan nude turtleneck dress dengan blazer berwarna senada.
Aktris berusia 40 tahun itu juga tak lupa memakai long boots serta white handbag.
Baca Juga: Jadi Fashion Designer, Intip 5 Gaya Song Hye Kyo di Serial Now We Are Breaking Up
3. Bottega Veneta
Kali ini Song Hye Kyo tampil anggun saat menjadi brand ambassador Bottega Veneta.
Ia mewakili koleksi untuk film La Donna Cha Amiamo atau The Woman We Love untuk spring/summer 2020 silam.
Song Hye Kyo tampak anggun dalam balutan little black dress detail big pocket serta stocking warna hitam.
Agar makin anggun, ia melengkapi gayanya dengan handbag berwarna senada dengan rantai emas.
4. Laneige
Tak hanya menjadi pelopor mode di Negeri Ginseng, Song Hye Kyo juga mendapat pengakuan atas kecantikannya.
Hal ini terbukti, ia mampu menjadi brand ambassador Laneige selama hampir satu dekade, tepatnya sejak tahun 2008.
Kala itu, Song Hye Kyo dipilih untuk menggantikan aktris Jun Ji-hyun.
Sambil memulas cream Laneige, pemain The Queens tersebut tampak mengenakan strapless tops warna abu-abu.
Baca Juga: Selain Song Hye Kyo, Ini Karakter Perempuan di Now, We Are Breaking Up
5. Sulwhasoo
Tak berselang lama, setelah menghabiskan kontrak bersama Laneige, Song Hye Kyo langsung digandeng brand Sulwhasoo di tahun 2018.
Brand tersebut tertarik akan pesona aktris sekaligus model ini karena dianggap mampu mewarisi makna Sulwhasoo di kancah internasional.
Song Hye Kyo tampak mengenakan tops high neck berwarna earth tone, serta lipstik coral.
Wah, tidak salah ya namanya disebut sebagai kiblat kecantikan Asia, menurut kamu bagaimana nih, Kawan Puan?
(*)