Prediksi Tren Fashion 2022, Kenyamanan Jadi Kunci Utama

Ardela Nabila - Selasa, 30 November 2021
Prediksi tren fashion 2022.
Prediksi tren fashion 2022. Edwin Tan

Parapuan.co - Perkembangan tren fashion terus mengalami perubahan seiring berjalannya waktu.

Bukan hanya di dunia, tetapi juga di Indonesia, di mana bahkan tren fashion sebelum dan sesudah pandemi pun berbeda.

Hal tersebut diungkapkan oleh Jesslyn Lim, Fashion Enthusiast dan Shopee Fashion Week 2021 Style Battle Judge, dalam konferensi pers Shopee Fashion Week 2021 bertajuk Inspirasi Tren Fashion Terkini.

“Fashion kita sebelum pandemi sama setelah pandemi itu jauh berbeda. Di mana kalau dulu (sebelum pandemi) bajunya lebih banyak layering, lalu pop up color, jadi kalau misal jalan di mal itu jadi stand out,” ujarnya, Senin (29/11/2021).

Baca Juga: Berikan Ragam Inspirasi Fashion, Shopee Gelar Fashion Week 2021

Sementara itu, setelah dilanda pandemi, masyarakat yang tadinya lebih memilih warna-warna yang cerah, kini lebih menyukai warna pakaian yang lebih netral.

Alih-alih fokus pada warna yang stand out, masyarakat saat ini lebih menyukai pakaian dengan warna netral, di mana kenyamanan menjadi kunci utamanya.

“Tapi kalau sekarang itu pemilihan warnanya itu warna-warna subtle, monokrom, warna krem, warna basic, warna kulit,” lanjut Jesselyn.

“Dan pemilihan desain bajunya kembali lagi, di mana baju-baju yang kita pakai cenderung kita gunakan untuk comfortable-nya, kenyamanannya,” sambungnya.

Sebagai contoh, di masa pandemi ini loungewear menjadi salah satu tren fashion yang sempat booming.

Pasalnya memang, selain dapat memberikan kenyamanan selama beraktivitas di rumah, loungewear juga sangat versatile.

“Jadi misal kalau di rumah, aku nyaman pakai ini, tiba-tiba ada Zoom meeting, nah itu bisa pakai baju yang sama. Nah, itu, kan, lagi ngetren sekarang yang namanya loungewear,” pungkasnya lagi.

Selain itu, pakaian olahraga juga menjadi tren lainnya, di mana pakaian tersebut tak hanya dipakai ketika berolahraga, tetapi juga saat melakukan aktivitas lainnya.

Beberapa perbedaan tren itulah yang membuat perempuan berusia 26 tahun itu memprediksi bahwa pakaian yang versatile alias serba guna akan menjadi tren fashion di tahun 2022.

Jadi, satu jenis pakaian bisa dipakai dalam gaya yang berbeda-beda dan untuk beberapa occasion yang berbeda pula.

Baca Juga: Hype Banget, Ini 5 Aksesori Rambut Favorit Sepanjang Tahun 2021

Sehingga lebih memudahkan kita dalam hal memadupadankan pakaian yang dikenakan sehari-hari.

“Kalau di tahun 2022 aku lebih melihat banyak perubahan warna ke warna yang lebih subtle. Lalu mungkin pakaian yang kita pilih itu lebih versatile yang bisa kita pakai berkali-kali,” terangnya.

“Jadi bisa di-mix and match, seperti crop top, tank top, vest, cargo pants. Karena mereka masih comfy, jadi lebih ke situ. Dan warna monokrom juga mungkin lebih banyak digemari,” lanjut Jesselyn.

Terakhir, perempuan yang menjadi salah satu juri di Shopee Fashion Week 2021 itu kembali menegaskan bahwa tren fashion di tahun 2022 akan lebih fokus pada kenyamanannya.

Sebab, selama pandemi ini belum berakhir, kebanyakan orang masih akan menghabiskan lebih banyak waktu di rumah.

“Karena kembali lagi, ya, ini kan masih pandemi, jadi pemilihan fashion-nya masih diutamakan untuk penyesuaian kegiatan sehari-hari, di mana masih banyak kegiatan di rumah. Jadi semuanya tren fashion-nya lebih kembali ke kenyamanan,” tutupnya.

Kawan Puan, itulah sejumlah prediksi tren fashion di tahun 2022. Apakah Kawan Puan setuju dengan yang disebutkan Jesselyn Lim tentang tren yang fokus pada kenyamanan? (*)

Baca Juga: Pahami Tren Fashion melalui Hasil Survei Tahunan Stylo Indonesia Ini

Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru