Kolom komentar unggahan Laura pun dibanjiri dengan dukungan dari selebriti tanah air.
"we stand with you lora," tulis aktris muda Syifa Hadju.
"Semangat loraaa!!!" tulis aktris Gritte Agatha, yang juga mendukung Laura.
Atta Halilintar juga ikut memberikan dukungan dengan menuliskan komentar emoji tepuk tangan dan kobaran api yang dapat diartikan sebagai semangat untuk Laura.
Tak hanya di kolom komentar, artis Raffi Ahmad pun memberikan dukungan lewat unggahan video di Instagram Story.
Raffi membagikan video Laura di ruang persidangan dan menuliskan tagar #JusticeForLaura dan #SemuaSayangLaura.
Baca Juga: CLBK, Ini Perjalanan Cinta Awkarin dan Gangga Kusuma hingga Lamaran
Pada keterangan foto, Laura juga menambahkan bahwa ia meminta maaf bila selama ini merepotkan orang-orang sekitarnya.
"Aku minta maaf repotin terus aku cuman mau keadilan semoga Allah dan Tuhan denger apa yang aku curhatin ke Dia," tulis Laura.
"Kali ini aja aku cuman mau negakin keadilan buat diri aku #justiceforlaura," sambungnya.
Perempuan berusia 19 tahun ini memiliki nama lengkap Edelenyi Laura Anna dan merupakan keturunan Hungaria.