Anti Ribet, Begini Langkah Praktis Menabung di Bank Jago Digital!

Arintha Widya - Sabtu, 4 Desember 2021
Cara buka rekening dan menabung di bank Jago digital
Cara buka rekening dan menabung di bank Jago digital

Parapuan.co - Kawan Puan, menabung di bank digital seperti Bank Jago tidak sulit untuk dilakukan.

Pasalnya menabung di bank digital Jago tak mengharuskan kamu pergi ke kantor bank yang bersangkutan.

Setiap transaksi, mulai dari buka rekening, menabung, sampai transfer uang bisa kamu lakukan melalui aplikasi di ponsel pintar.

Lagi pula, cara mendaftar dan membuka rekening di bank digital Jago cukup mudah dilakukan.

Berikut beberapa langkah yang mesti kamu lakukan sebagaimana dikutip dari laman resmi Jago!

Baca Juga: Catat! Begini Cara Buka Rekening dan Menabung di Bank Digital Jenius

Syarat dan langkah membuka rekening Bank Jago digital

Sebelum membuka rekening, kamu perlu memenuhi sejumlah persyaratan di bawah ini untuk menjadi nasabah Bank Jago digital:

1. Unduh aplikasi Jago melalui Google Playstore atau App Store

2. Calon nasabah perlu menggunakan ponsel pintar yang dapat mendukung aplikasi saat diinstal

3. Memiliki satu nomor ponsel yang aktif dan valid, khusus untuk verifikasi melalui SMS yang dikirimkan pihak bank

4. Mempunyai KTP dan NPWP dalam bentuk foto sesuai dengan permintaan dalam aplikasi Jago

5. Bila tidak tersedia NPWP, dapat mendaftar terlebih dulu dan mengunggahnya setelah menyelesaikan proses pendaftaran

6. Jika informasi NPWP tidak diajukan selama proses pendaftaran, informasi tersebut wajib diberikan kepada Bank melalui aplikasi Jago di menu "Dokumen Saya" setelah pendaftaran disetujui

Baca Juga: Panduan Cara Buka Rekening dan Isi Saldo Awal di Bank Digital Digibank

Selanjutnya, lakukan langkah-langkah berikut untuk mendaftar dan membuka rekening:

1. Masuk ke aplikasi Jago dan klik menu "Buat Akun"

2. Isikan nomor ponsel dan alamat email yang aktif untuk keperluan verifikasi

3. Masukkan kode verifikasi yang kamu terima pada nomor yang didaftarkan

4. Sesudah itu, ikuti tahapan-tahapan sesuai yang diinstruksikan pada aplikasi untuk melanjutkan proses registrasi

Untuk dapat melakukan login, kamu perlu mengaktivasi akun terlebih dulu yang diinstruksikan di akhir proses.

Cara mengisi saldo/menabung di bank digital Jago

Setelah akunmu aktif, kamu dapat mulai menabung atau mengisi saldo pertama di Jago.

Pengisian saldo pertama bisa dilakukan melalui beberapa cara, di antaranya:

  • Transfer sesama bank digital melalui aplikasi
  • Lewat ATM bank apa saja
  • Melalui mobile banking atau internet banking
  • Transfer melalui SMS banking

 

Nah, untuk mentransfer sejumlah uang ke saldo Jago, kamu perlu mengetahui nomor rekening bank digitalmu tersebut.

Nomor rekening bisa dilihat melalui menu "Nomor Kantong" di halaman beranda aplikasi.

Menu "Nomor Kantong Utama" terdapat di bawah nomor ponsel yang ada di nama/foto profil kamu.

Cukup mudah, bukan? Selamat mencoba, ya, Kawan Puan. (*)

 

Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat