4. Lidah mertua
Tanaman hias lidah mertua juga sangat efektif untuk menyaring udara di dalam ruangan.
Bahkan lidah mertua memiliki keefektifan untuk menyaring udara hingga 90%.
Tanaman hias lidah mertua menjadi tanaman yang dapat bertahan dalam beberapa kondisi.
Termasuk berbagai suhu dan kondisi cahaya.
Namun, berhati-hatilah pada proses perawatannya.
Hindari untuk terlalu banyak menyiram tanaman lidah mertua ini.
Bukan subur, lidah mertua akan rusak dan bahkan mati.
Baca Juga: Cocok Diletakkan di Kamar, 4 Tanaman Ini Bantu Atasi Masalah Tidur!
5. Peace lily
Peace lily dikenal karena kemampuannya untuk melawan gas beracun.
Seperti formaldehida dan karbon monoksida dapat dilawan oleh peace lily.
Tanaman peace lily relatif mudah dirawat.
Bahkan tanaman ini menunjukkan tanda-tanda terkulai saat perlu disiram.
Peace lily bisa sedikit beracun bagi hewan peliharaan dan manusia, jadi penting untuk mencuci tangan setelah menyentuh tanaman ini.
Kawan Puan, itu tadi beberapa tanaman hias yang ampuh untuk menyaring udara kotor di dalam ruangan.
Jadi tanaman hias mana yang kamu pilih? (*)