Founder Lettering and Life Bagikan Tips Atasi Rasa Jenuh saat Bekerja Sesuai Passion

Ardela Nabila - Selasa, 7 Desember 2021
Tips atasi jenuh saat bekerja sesuai passion.
Tips atasi jenuh saat bekerja sesuai passion. PeopleImages

Menurutnya, cara ini dapat membangkitkan kembali semangat dan minatnya terhadap apa yang dilakukannya, dalam hal ini adalah menjadi seorang entrepreneur.

“Aku biasanya cari inspirasi, cari ide, lihat artist lain, entrepreneur lain. Jadikan mereka inspirasi untuk membangkitkan kembali semangat dan minat aku,” kata Lia kepada PARAPUAN beberapa waktu yang lalu.

2. Mengingat tujuan

Kawan Puan, dalam bekerja sesuai passion, kamu tentunya memiliki tujuan yang ingin kamu capai, bukan?

Saat perasaan jenuh menghampiri, kamu bisa mencoba mengingat kembali tujuan yang telah kamu tetapkan di awal.

“Dan aku juga selalu ingat tujuan utama lagi, kemana sih aku penginnya, di titik mana. Nah di situ aku akan jadi ke-drive lagi,” kata perempuan yang memiliki hobi hand lettering ini.

Baca Juga: Jadi Trainer Bela Diri, Dini Surya Ungkap Plus Minus Bekerja Sesuai Passion

Beriringan dengan mengingat kembali tujuan kamu, Lia juga mengatakan bahwa kamu harus memiliki mimpi.

Pasalnya, mimpi inilah yang pada akhirnya akan membantumu untuk mencapai tujuan tersebut.

Jadi, ketika jenuh pun kamu dapat bangkit kembali, alih-alih hanya diam saja tanpa melakukan apa pun.

“Kalau aku, tuh, percaya dengan kamu punya mimpi, itu nanti akan mendorong kuat kamu (mencapai tujuan). Kalau kamu keluar cuman ikut-ikutan orang lain itu jangan, kamu harus yakin dulu, harus tahu dulu yang menjadi tujuan utama kamu,” tegasnya.

Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga