Parapuan.co - Film Losmen Bu Broto yang telah tayang di bioskop 18 November 2021 menampilkan beberapa karakter perempuan yang tidak asing di dunia perfilman Indonesia.
Film ini disutradarai oleh Ifa Isfansyah dan Eddie Cahyono, serta diproduseri oleh Andi Boediman.
Film Losmen Bu Broto didedikasikan untuk perempuan, dengan menceritakan keseharian dari Pak Broto dan Bu Broto dalam mengelola sebuah losmen keluarga, yang dibantu ketiga anaknya dengan bumbu konflik ibu dan anak.
"Film ini kita dedikasikan untuk perempuan di Indonesia. Konflik yang mau kita angkat adalah peran ibu terhadap dua anak ini seperti apa," ucap Andi dalam jumpa pers di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (23/9/2021) melalui Kompas.com.
Untuk diketahui, Film Losmen Bu Broto merupakan adaptasi dari serial TVRI berjudl Losmen yang tayang pada 1980-an.
Baca Juga: Berani dan Punya Kendali, Ini 5 Karakter Perempuan Berdaya di Film Yuni
Film Losmen Bu Broto diperankan oleh karakter perempuan seperti Maudy Koesnaedi, Putri Marino, Maudy Ayunda, dan Danilla Riyadi.
Pemeran lainnya yakni Mathias Muchus, Baskara Mahendra, dan Marthino Lio.
Maudy Koesnaedi berperan sebagai Bu Broto, sementara Mathias Muchus berperan sebagai Pak Broto.
Bu Broto dikisahkan memiliki tiga anak, yakni Jeng Pur (Putri Marino), Jeng Sri (Maudy Ayunda) dan Tarjo (Baskara Mahendra).
Seperti apa pemeran perempuan di Film Losmen Bu Broto yang memiliki kisah didedikasikan untuk perempuan? Simak informasi selengkapnya berikut ini.
1. Maudy Koesnaedi
Maudy Koesnaedi memerankan karakter perempuan Bu Broto yang dikenal tegas dan keibuan.
"Trailer Film Losmen Bu Broto akhirnya mengungkap bahwa Bu Broto adalah perempuan tegas," kata Maudy Koesnaedi berbincang virtual, Senin (18/10/2021) melalui Tribunnews.
Bu Broto membawa beban untuk membawa cita-cita keluarga dan anak-anaknya hingga menjadi orang sukses.
"Bu Broto juga bisa membangun losmen dan menjadi perempuan tahan banting sekaligus orang tua yang baik untuk anak-anaknya," ucap Maudy Koesnaedi.
"Kelihatan jelas di Film Losmen Bu Broto bahwa Bu Broto ini nggak bisa dibantah anak-anaknya," lanjutnya.
Baca Juga: Perankan Karakter Perempuan di The Red Sleeve, Lee Se Young Ungkap Rahasia Chemistry
2. Maudy Ayunda
Di Film Losmen Bu Broto, Maudy Ayunda memainkan peran Jeng Sri, salah satu anak Pak Broto dan Bu Broto.
Maudy Ayunda dikisahkan pintar bernyanyi dan punya band dengan Kirana (Danilla Riyadi).
Jeng Sri merupakan tangan kanan Bu Broto.
Bu Broto berharap Jeng Sri menjadi penerusnya untuk melanjutkan perjalanan Losmen Bu Broto.
Tidak hanya menjadi pemeran perempuan sebagai Jeng Sri, Maudy Ayunda dan Danilla Riyadi juga menyanyikan soundtrack film tersebut.
3. Putri Marino
Putri Marino berperan sebagai Jeng Pur di Film Losmen Bu Broto.
Jeng Pur dikisahkan sebagai putri sulung Pak Broto dan Bu Broto.
Lebih lanjut, Jeng Pur memiliki karakter mencintai keluarga dan pekerjaannya.
Sebagai anak tertua dari tiga bersaudara, Jeng Pur berusaha keras supaya bisa dipercaya Bu Broto untuk melanjutkan usaha mengurus losmen.
Di film ini, Jeng Pur terlibat konflik batin dengan Bu Broto dan Jeng Sri.
Baca Juga: 5 Karakter Perempuan Prajurit Tangguh dan Keren dalam Drama Korea
4. Danilla Riyadi
Selain mengisi soundtrack, Danilla Riyadi juga berperan dalam Film Losmen Bu Broto.
Dalam Film Losmen Bu Broto, Danilla berperan sebagai Kirana.
Kirana merupakan sahabat Jeng Sri yang tergabung dalam kelompok musik.
Dalam film Losmen Bu Broto, Kirana dan Jeng Sri tergabung dalam grup musik duo Matahati.
Nah, itu dia beberapa pemain di film Losmen Bu Broto.
Apakah Kawan Puan tertarik menonton aksi para karakter perempuan di Film Losmen Bu Broto?
(*)