Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan, Ini Penyebab Radang Panggul

Putri Mayla - Minggu, 12 Desember 2021
Mengenali penyebab dan faktor risiko radang panggul atau Pelvic inflammatory disease (PID), yang berkaitan dengan kesehatan seksual dan reproduksi perempuan.
Mengenali penyebab dan faktor risiko radang panggul atau Pelvic inflammatory disease (PID), yang berkaitan dengan kesehatan seksual dan reproduksi perempuan. FilippoBacci

Parapuan.co - Pelvic inflammatory disease (PID) atau radang panggul merupakan salah satu masalah yang berkaitan dengan kesehatan seksual dan reproduksi perempuan.

Penyakit radang merupakan infeksi pada organ reproduksi wanita.

Penyakit ini paling sering terjadi ketika bakteri menular seksual menyebar dari vagina ke rahim, saluran tuba, atau ovarium, seperti dilansir dari Mayoclinic.

Beberapa tanda dan gejala radang panggul tidak terlihat atau dirasakan oleh sebagian perempuan.

Sebagian perempuan tidak mengalami tanda atau gejala apa pun.

Baca Juga: Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Ini Penyebab Cemas sebelum Menstruasi

Masalah kesehatan seksual dan reproduksi perempuan radang panggul memiliki gejala dan tanda.

Di antaranya yakni nyeri ringan hingga parah di perut bagian bawah dan panggul.

Keputihan yang tidak normal atau berat dengan bau tak sedap.

Kemudian, pendarahan rahim yang tidak normal, terutama selama atau setelah hubungan seksual, atau di antara siklus menstruasi.

Merasa sakit saat berhubungan, demam kadang disertai menggigil, dan buang air kecil yang menyakitkan.

Gejala dan tanda tersebut perlu diwaspadai oleh perempuan berkaitan dengan masalah kesehatan organ intim radang panggul.

Sumber: mayoclinic
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan, Ini Penyebab Radang Panggul