Ingin Pakai Skincare Kandungan Retinol dan Retinoid? Ketahui 5 Hal Ini Dulu

Ardela Nabila - Selasa, 14 Desember 2021
Hal yang harus diperhatikan saat memakai produk mengandung retinol dan retinoid.
Hal yang harus diperhatikan saat memakai produk mengandung retinol dan retinoid. IKvyatkovskaya

Parapuan.co - Setiap perempuan tentunya menginginkan kulit yang sehat dan awet muda.

Berlatar belakang keinginan itu, saat ini pun banyak sekali brand yang menyediakan produk rangkaian skincare untuk menunda tanda-tanda penuaan.

Salah satu kandungan yang paling populer belakangan ini adalah retinol dan retinoid.

Kedua bahan aktif anti-aging dalam skincare ini tak hanya bisa mencegah penuaan, tetapi juga menjaga kesehatan kulit.

Kawan Puan baik retinol maupun retinoid merupakan bahan turunan dari vitamin A, salah satu nutrisi yang menjadi kunci utama untuk meningkatkan pergantian sel.

Dalam produk skincare, kandungan ini digunakan untuk meningkatkan pembaharuan kulit, meratakan warna kulit, mengurangi jerawat, dan meningkatkan produksi kolagen.

Baca Juga: Retinol Jadi Kandungan Skincare Viral di TikTok, Begini Cara Kerjanya

Walaupun memiliki banyak sekali manfaat, retinol dan retinoid berbeda dari kandungan skincare pada umumnya, Kawan Puan.

Ya, sebelum memakai retinol dan retinoid, terdapat sejumlah hal yang perlu kamu perhatikan agar manfaatnya bisa kamu rasakan.

Seperti dikutip dari Vogue, berikut ini sejumlah panduan yang harus kamu ketahui sebelum mencoba bahan skincare turunan vitamin A ini.

1. Mulai pakai di usia usia 20-an atau awal 30-an

Usia 30-an telah lama menjadi usia patokan di mana orang-orang mulai memasukkan produk anti-aging ke dalam rangkaian skincare-nya.

Akan tetapi, ada banyak juga perempuan yang mulai rutin memakai produk untuk mencegah tanda penuaan sebelum menginjak usia 30 tahun, biasanya di pertengahan usia 20 tahun.

Menurut ahli, Ellen Marmur, M.D, pertengahan usia 20 tahun merupakan waktu terbaik untuk mulai memakai produk skincare yang mengandung retinol.

2. Tingkatkan pemakaian retinol secara perlahan dan gentle

Perlu Kawan Puan ketahui, retinol bisa menyebabkan iritasi apabila dipakai terlalu sering atau jika formulasinya terlalu kuat untuk kulit.

Oleh karena itu, saat pertama kali memakai retinol, kamu harus memperhatikan persentase kandungannya.

Biasanya, brand akan menyebutkan jumlah persentase kandungan retinol yang terdapat di dalam produk yang mereka tawarkan.

Selain itu, tingkatkan pula pemakaiannya secara perlahan, misalnya dengan memakainya dua kali dalam seminggu di awal pemakaian.

Baca Juga: Serum Retinol Jadi Skincare Viral di TikTok, 5 Kesalahan Penggunaannya

Lalu, jika dirasa kulit memberikan reaksi yang positif, kamu bisa meningkatkan pemakaiannya tiga kali dalam seminggu, dan seterusnya.

Perlu diketahui juga, kamu sebaiknya menghindari penggunaan retinol apabila berencana untuk melakukan eksfoliasi kulit.

3. Waspada dengan efek sampingnya

Meskipun sejumlah efek samping, seperti iritasi ringan, kering, dan sensitivitas terhadap matahari merupakan efek normal ketika kulit menyesuaikan dengan bahan aktif ini, terdapat efek samping lainnya yang perlu diwaspadai.

Seperti kulit mengelupas, kemerahan, dan perih, terutama jika kamu memiliki kulit yang sensitif.

Apabila kulit kamu tidak bisa mentolerir bahan aktif ini, kamu tak perlu khawatir, sebab terdapat banyak alternatif bahan anti-aging lainnya.

4. Gunakan retinol di malam hari dan jangan lupakan sunscreen

Retinol merupakan kandungan yang bisa membuat kulit lebih sensitif terhadap paparan sinar UV.

Sinar matahari bisa menyebabkan penurunan efektivitas produk ini, sehingga para pakar menyarankan agar kamu hanya memakai retinol di malam hari saja.

Agar manfaatnya dapat dirasakan, jangan lupa selalu gunakan sunscreen atau tabir surya di siang hari, walaupun kamu sedang berada di rumah sekali pun.

Baca Juga: 11 Kali Lebih Cepat Atasi Tanda Penuaan, Ini Perbedaan Retinal dan Retinol

5. Jangan hanya gunakan retinol di wajah

Terakhir, saat memakai retinol, kamu sebaiknya jangan hanya menggunakan retinol di wajah saja.

Aplikasikanlah juga skincare yang mengandung retinol di area leher.

Namun, apabila kamu merasa kandungan retinol terlalu kuat untuk area tersebut, aplikasikan dulu pelembap di leher sebelum memakai retinol.

Kawan Puan, itulah sejumlah hal yang harus kamu perhatikan sebelum menggunakan produk yang mengandung retinol dan retinoid di kulit.

Semoga membantumu ketika akan menggunakan skincare dengan kandungan 2 bahan tersebut ya! (*)

Sumber: Vogue
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja